Bersiap Tampil di Piala Dunia, Potret Berotot Mesut Ozil Bikin Cristiano Ronaldo Kagum

Nusantaratv.com - 29 Maret 2024

Mesut Ozil rutin berolahraga di Gym setelah memutuskan pensiun dari sepak bola pada bulan Maret 2023 lalu. (sumber Instagram)
Mesut Ozil rutin berolahraga di Gym setelah memutuskan pensiun dari sepak bola pada bulan Maret 2023 lalu. (sumber Instagram)

Penulis: Marco Tampubolon

Nusantaratv.com - Mesut Ozil mengubah penampilannya. Setelah memutuskan gantung sepatu di usia yang terbilang muda, mantan pemain Arsenal itu justru tampak lebih berotot berkat latihan rutin di gym. 

Ozil seperti diketahui memilih pensiun di usia 34 tahun. Dia mengucapkan selamat tinggal kepada lapangan hijau pada Maret tahun lalu usai menjajal Liga Turki sejak 2021. Pemain yang juga pernah membela Real Madrid itu terakhir bermain di klub Istanbul Basaksehir.

Sejak pensiun, Mesut Ozil tetap merawat kebugarannya dengan rutin ke gym. Dia melakukan berbagai latihan berat untuk membentuk tubuhnya. 

Kegiatan ini lambat laun ikut mengubah penampilan Ozil. Pemain yang sudah berusia 35 tahun itu kini terihat jauh lebih berotot dari sebelumnya. Cristiano Ronaldo yang selama ini dikenal sangat aktif nge-gym sampai kagum melihat transformasi mantan rekan setimnya itu. 

“Lumayan bro,” tulis Cristiano Ronaldo pada kolom komentar Instagram Ozil.  Dalam unggahan itu, Ozil memamerkan bentuk tubuhnya yang terlihat lebih berotot. “Selalu siap, maka Anda tidak perlu bersiap,” tulis Ozil melengkapi postingannya yang langsung dapat lebih dari sejuta likes dan komentar. Sebagain respon datang dari para pesepak bola.

“Tamkan sangat kuat bro,” tulis eks bek Manchester United, Rio Ferdinand. Sementara Antonio Rudiger menjulukinya ‘si buas’.

Sementara itu, Ozil kemungkinan bakal kembali merumput pada musim panas ini. Dia akan tampil pada Piala Dunia khusus pemain di atas 35 tahun yang akan digelar di Inggris pada bulan Juni mendatang. 

Rencananya, Ozil bakal bermain bersama rekan setimnya di timnas Jerman, Sami Khedira dan Kevin Kuranyi. Turnamen ini digagas oleh Elite Players Group (EPG). 

Ozil telah menjalani lebih dari 250 penampilan di semua kompetisi bersama Arsenal. Dia memperkuat The Gunners selama delapan tahun sebelum ditebus Real Madrid seharga £42,5 juta pada musim panas 2013. Selama berkostum Arsenal, Ozil memenangkan empat Piala FA dan dan mencetak rekor assist terbanyak di klub (15) pada Liga Inggris musim 2015-16.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close