Nusantaratv.com-Tim Catur Putri Indonesia akan menghadapi Uni Emirat Arab (UEA) pada babak ke-6 catur standar beregu putri Asian Games 2022, Rabu (4/10/2023).
Laga Indonesia versus UEA akan berlangsung di Hangzhou Qi-yuan (Zhili) Chess Hall mulai pukul 15.00 waktu Hangzhou atau pukul 14.00 WIB.
Indonesia yang anjlok ke urutan 7 setelah dikalahkan Vietnam di babak ke-5, berpeluang kembali ke posisi 5 besar jika berhasil menaklukkan UEA.
Posisi tiga teratas atau zona medali masih dikuasai China, India dan Uzbekistan.
Memiliki materi pemain yang lebih kuat, di atas kertas Indonesia yang merupakan unggulan keempat berpeluang besar mengalahkan UEA.
UEA sendiri saat ini menempati posisi ke-11 dengan 2 poin (satu kali menang dan empat kali kalah) di atas juru kunci Korea Selatan. Kemenangan semata wayang UEA diraih dari Korsel di babak ke-3.
Dengan keunggulan elo rating 400 sampai 700 poin lebih, Irene Kharisma Sukandar dan kawan-kawan diprediksi tidak akan kesulitan untuk mendulang poin penuh dari UEA.
Pada laga ini MI Irene Kharisma Sukandar rating 2371 kembali di pasang di papan pertama melawan Master Fide Wanita (MFW) Almemari Wafia 1891
Unggul rating 480 poin, Irene diprediksi akan mengalahkan Wafia.
Di papan kedua MI Medina Warda Aulia 2373 akan berhadapan dengan Master Catur Wanita (MCW) Alali Rouda 1912. Rating Medina terpaut jauh sampai 461 poin di atas lawannya.
Di atas kertas Medina bakal mampu mengalahkan Rouda.
Menghadapi UEA, ofisial Tim Catur Putri Indonesia yakni Manajer Tim Henry Hendratno, Kapten Tim Kristianus Liem dan Pelatih Tim, Ruslan Shcherbakov kembali melakukan rotasi pemain di papan tiga.
Grand Master Wanita (GMW) Dewi AA Citra 2256 yang sempat diistirahatkan saat melawan Vietnam, kembali diturunkan. Dewi akan menghadapi pecatur non-gelar Almeena Aisha 1610.
Dewi yang unggul rating 646 poin di atas lawannya berpeluang besar mendulang poin penuh.
Kemudian di papan empat, MIW Ummi Fisabilillah 2180 akan turun bertanding menggantikan Chelsie Monica Sihite 2251.
Ummi akan melawan pecatur non-gelar Anoud Eisa Bashkardi 1434.
Memiliki keunggulan rating 748 poin dibanding lawannya, Ummi diprediksi akan menyumbangkan poin kemenangan bagi Tim Catur Putri Indonesia.
Di laga lainnya berhadapan, China vs Vietnam, India vs Uzbekistan, Kazakhstan vs Filipina, Mongolia vs Thailand dan Hong Kong vs Korea Selatan.