Nusantaratv.com - Petenis Indonesia, Aldila Sutjiadi (26) masuk daftar 64 petenis debutan babak utama tunggal turnamen WTA 2021.
Andalan Merah Putih ini berhasil lolos singles main draw Chicago Women Open, kejuaraan level 250K di AS, Agustus lalu.
Petenis yang akrab disapa Dila itu memenangi dua partai kualifikasi, namun kandas di pertandingan pembuka babak utama.
Sukses Dila mengakhiri masa paceklik tim Merah Putih di ajang tenis pro dunia. Seperti dilansir situs WTA, kiprah putri Indonesia terhenti sejak menghilangnya turnamen WTA di Bali 2008.
Beberapa debutan, tercatat pernah melakoni turnamen di Indonesia, saat mengawali karir tenis profesionalnya. Diantaranya, Arianne Hartono (Belanda), Riya Bhatia (India) dan Alexander Eala (Filipina).
Yang paling fenomenal dari daftar 64 debutan ini adalah petenis Inggris yang menjadi juara US Open 2021, Emma Raducanu.
Semoga Aldila bisa mengikuti jejak petenis yang pernah berlatih bersamanya itu dalam sebuah turnamen menjelang US Open.