4 Pemain Naturalisasi Belum Gabung Latihan Perdana Timnas Indonesia U-23 di Dubai: Dua Nama Meragukan

Nusantaratv.com - 03 April 2024

Timnas Indonesia U-23 mulai menjalani latihan di Dubai, Uni Emirat Arab pada Selasa (2/4/2024) waktu setempat. (dok PSSI)
Timnas Indonesia U-23 mulai menjalani latihan di Dubai, Uni Emirat Arab pada Selasa (2/4/2024) waktu setempat. (dok PSSI)

Penulis: Marco Tampubolon

Pemain Naturalisasi Belum Datang

Sementara itu, sejumlah pemain yang selama ini bermain di luar negeri belum bergabung. Beberapa nama yang masih ditunggu antara lain, Ivar Jenner dan Rafael Struick. Sedangkan Pratama Arhan kemungkinan menyusul pada 4 April 2024. "Untuk Justin Hubner dan Nathan Tjoe-A-On sampai saat ini belum ada kepastian, jadi harus lihat situasi terlebih dahulu," kata Shin Tae-yong menambahkan. 

Skuad Garuda Muda  menjalani pemusatan latihan di Dubai hingga 10 April sebelum tanding di Piala Asia U-23 AFC 2024 di Qatar pada 15 April hingga 3 Mei 2024.

Indonesia berada di grup A bersama tuan rumah Qatar, Australia dan Yordania. Setelah kaga perdana melawan Qatar pada 15 April, Indonesia akan melawan Australia (18/4) dan Yordania (21/4). 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close