Nusantaratv.com - Seorang turis wanita berpose telanjang di salah satu lingkungan tempat suci di Bali.
Hal tersebut diunggah dalam sebuah video milik turis itu dan disinggung oleh perancang busana kondang, Niluh Djelantik melalui akun Instagram miliknya @niluhdjelantik.
"Bali tidak perlu turis sampah!" tulisnya di caption dikutip Beritahits.id, Rabu (04/05/2022).
Kemudian, Niluh mengunggah rekaman video si turis yang membuat konten berpose sensual serta telanjang tanpa sehelai kainpun di sebuah pohon raksasa.
Turis wanita bernama alina_yogi tersebut dia menuliskan di caption bahwa aksinya itu untuk merasakan dan bersukacita akan adanya 'Inner Amazon' melalui pohon tersebut.
Usut punya usut, pohon tersebut nyatanya termasuk dalam lingkungan tempat suci di Bali. Bahkan, pohon itu dikabarkan telah berusia 700 tahun.
Hal itu ditegaskan oleh Niluh di caption unggahan tersebut.
"Kamu tahu pohon Kayu putih yang telah berusia 700 tahun ini terletak di belakang Pura Babakan? Artinya apa? Pura ini masuk dalam lingkungan tempat suci," tulis Niluh.
Niluh merasa tak keberatan apabila turis mau mediasi atau melakukan selfie.
Namun, untuk yang kali ini turis nampaknya sudah melewati batas.
"Maksudmu apa? Demi konten? Kesucian pura jadi tercemar karena kelakuanmu," ungkap Niluh.
Niluh pun juga meminta pihak imigrasi untuk mengecek izin tinggal, izin usaha supaya ditindak lanjuti apabila terbukti melanggar.
"Kalau terbukti melanggar, deportasi aja daripada bikin leteh Bali," pungkasnya.
Unggahan itu pun mendapatkan beragam tanggapan dari warganet di kolom komentar. Kebanyakan warganet pun ramai memberikan kritikan dan hujatan kepada bule itu.