Topi Jungkook BTS yang Hilang Dijual Rp100 Juta oleh Seorang Netizen, Polisi Turun Tangan

Nusantaratv.com - 07 November 2022

Jungkook BTS/Instagram
Jungkook BTS/Instagram

Penulis: Alamsyah

Nusantaratv.com - Publik belum lama ini dihebohkan dengan seorang netizen yang mengaku memiliki topi milik Jungkook BTS. Ia pun menjualnya dengan harga KRW 10 miliar atau senilai Rp 100 juta.

Orang tersebut mengklaim Jungkook meninggalkan topinya di ruang tunggu Departemen Paspor di Kementerian Luar Negeri Korea Selatan. Saat itu, ia sedang berkunjung bersama BTS untuk membuat paspor.

Sang penemu memposting foto bersama dengan kartu identitas PNS miliknya. Ia mengklaim kepemilikan topi tersebut karena tak ada yang menelepon atau mengunjungi tempat tersebut selama enam bulan terakhir setelah dilaporkan sebagai barang hilang.

Namun, terungkap kemudian tidak ada catatan topi tersebut dilaporkan sebagai barang hilang dari Kementerian Luar Negeri atau Badan Kepolisian Negara. Karena hal ini menjadi kontroversi, orang tersebut menghapus postingan dan menyerahkan diri ke kepolisian.

Pihak kepolisian Seocho, Seoul mengumumkan telah menyelesaikan penyelidikan terhadap mantan pegawai Kementerian Luar Negeri yang ingin menjual topi Jungkook. Agensi BTS, HYBE, juga telah menanggapi pihak kepolisian dengan membenarkan topi yang dimaksud adalah topi milik Jungkook.

"Jungkook memang benar kehilangan topinya di Kementerian Luar Negeri," ungkap pihak HYBE.

Saat permasalahan ini diangkat selama audit umum Kementerian Luar Negeri oleh Komite Urusan Luar Negeri dan Unifikasi Majelis Nasional yang diadakan pada 24 Oktober, Menteri Park Jin menegaskan akan menanganinya sesuai dengan aturan.

Pada akhirnya, sang mantan pegawai menyerahkan diri. Ia mengakui semua tuduhan yang dilayangkan kepadanya.

Pihak kepolisian saat ini tengah meninjau prinsip-prinsip hukum untuk kemungkinan dakwaan kepada pelaku. Namun, masih belum diputuskan apakah topi itu akan dikembalikan atau tidak, mengutip Detik.com.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close