Pesta Pernikahan Yakup Hasibuan dengan Jessica Mila Megah dan Kental Adat Batak Toba

Nusantaratv.com - 06 Mei 2023

Yakup Putra Hasibuan dan Jessica Mila Agnesia Boru Damanik melangsungkan pesta  adat pernikahan di Balai Samudera, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (6/5/2023).
Yakup Putra Hasibuan dan Jessica Mila Agnesia Boru Damanik melangsungkan pesta  adat pernikahan di Balai Samudera, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (6/5/2023).

Penulis: Tim nusantaratvcom

Nusantaratv.com - Yakup Putra Hasibuan dan Jessica Mila Agnesia Boru Damanik melangsungkan pesta  adat pernikahan di Balai Samudera, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu (6/5/2023).

Acara yang dihadiri keluarga besar Yakup Hasibuan dan Jessica Mila itu juga dipenuhi ribuan tamu undangan.

Hingga tak mengherankan, pesta ini terbilang megah. Prosesi adat Batak Toba yang merupakan daerah asal dari ayah Yakup yakni Otto Hasibuan kental mewarnai setiap tahapan pesta adat pernikahan pasangan yang diselimuti rasa bahagia itu.

Pesta adat pernikahan Yakup Hasibuan dan Jessica Mila yang telah resmi menyandang marga Damanik menjadi bagian dari rangkaian pernikahan mereka. Jessica Mila sendiri telah menjalani prosesi Mangain atau pengangkatan anak sekaligus pemberian marga pada 29 April lalu. 

Kabarnya yang Mangain Jessica Mila adalah pasangan Robin Leo Damanik-Jenny Bernadetta Purba. Robin Leo Damanik tak lain adalah saudara laki-laki dari ibu Yakup yakni Normawaty Damanik. 

Dengan demikian dalam tradisi hubungan kekerabatan Batak Jessica Mila adalah Pariban dari Yakup Hasibuan. Dikarenakan telah menjalani prosesi Mangain dan diangkat menjadi anak (Boru) oleh tulang (paman) dan nantulang (bibi) dari Yakup Hasibuan. 

Sedangkan kedua orang tua Yakup yakni Otto Hasibuan dan Normawaty Damanik otomatis menjadi Amang Boru dan Namboru dari Jessica.

Pariban itu sendiri merujuk kepada saudara sepupu. Seorang anak laki-laki akan memanggil ‘Pariban’ kepada anak perempuan dari Tulang. Sebaliknya seorang anak perempuan akan menyebut ‘Pariban’ kepada anak laki-laki dari Namboru-nya.

Marga Damanik sendiri adalah salah satu marga dalam Batak Simalungun. 

“Ini pesta paling megah yang pernah saya hadiri. Selamat menempuh hidup baru, bahagia dan harmonis selalu untuk Yakup dan Mila,” ujar tamu undangan, Imelda.

Bagi tamu yang tidak bisa masuk ke dalam ruang utama. Terdapat beberapa televisi yang merekam aktivitas di dalam gedung Balai Samudera.

Suasana makin meriah. Karena tarian adat mewarnai suasana pesta adat pernikahan Jessica Mila dan Yakup Hasibuan.

Tiba di Balai Samudera, Yakup Hasibuan dan Jessica Mila disambut senyum para tamu undangan yang telah menunggu sejak pagi.

Yakup Hasibuan dan Jessica Mila membalas senyum mereka sambil melambaikan tangan. Keduanya kemudian menuju panggung utama untuk mengikuti tahapan pesta adat pernikahan Batak.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close