Netizen Komentar Soal Diunfollow Ferdi Anak Sule, Nathalie Holscher Balas Begini

Nusantaratv.com - 24 September 2022

Nathalie Holscher/Instagram
Nathalie Holscher/Instagram

Penulis: Alamsyah

Nusantaratv.com - Anak bungsu Sule dari pernikahannya dengan Lina Jubaedah bernama Ferdi diketahui unfollow akun Instagram Nathalie Holscher. Hal ini diketahui ketika Nathalie Holscher membagikan postingan dari salah satu netizen yang mengirimi dirinya direct message (DM) di Instagram Story.

"Bun sadar nggak kalau diunfol sama Ferdi. Kok pada jahat si nge-unfol bundanya," tulis si netizen.

Menanggapi itu, Nathalie Holscher langsung membalasnya. Mantan istri Sule ini menyinggung soal perjuangan.

"Terkadang manusia yang diinget buruknya saja. Yang jelas aku sudah pernah berjuang berusaha semampu aku," kata Nathalie Holscher.

Dia mengatakan bahwa dirinya bukan manusia sempurna.

"Kan aku nggak sempurna. Hehe," sambungnya.

Mantan DJ ini kemudian mempertanyakan aksi Ferdi berhenti mengikuti akun Instagramnya. Menurut Nathalie Holscher, dia masih terlalu kecil buat melakukan itu.

"Dan kalau anak kecil, apa mungkin bisa unfol tanpa berpikir dulu?" tutur Nathalie Holscher.

"Move on yuk. Ini sudah terlalu toxic banget. Silent is gold ceunah hehe. We'll see yah," imbuhnya lagi.

Seperti diketahui, Nathalie Holscher memang dikenal menjalin hubungan baik dengan Ferdi. Selama menjadi istri Sule, dia dan Ferdi cukup akrab sebagai ibu dan anak.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close