Nusantaratv.com - Hubungan asmara Nikita Mirzani dengan mantan pembalap MotoGP John Hopkins yang sempat menghebohkan publik akhirnya kandas.
John Hopkins mengaku memutuskan hubungannya dengan Nikita Mirzani karena adanya perbedaan kepribadian.
Menanggapi hal itu, Nikita Mirzani menegaskan dirinya lah yang memutuskan untuk mengakhiri jalinan kasih dengan John Hopkins.
Perbedaan agama menjadi salah satu faktor utama bagi Nikita Mirzani untuk menyudahi hubungan asmara dengan John Hopkins.
Nikita Mirzani menekankan, biar dirinya dikenal sebagai sosok yang kerap bikin heboh dan sensasi, tetap menjunjung tinggi agama. Sehingga kalaupun menikah, harus dengan yang satu keyakinan.
"Walaupun aku bar-bar begini, keluarga aku itu nggak membolehkan menikah dengan lain agama. Harus sama-sama Islam," kata Nikita Mirzani, pada Rabu (13/7/2022).
"Nggak bisa yang satu Kristen, satunya lagi Islam menikah. Jadi ya lebih baik begini (putus)," imbuhnya.
Sahabat Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru menjelaskan, John Hopkins bukannya nggak mau menjadi mualaf. Tapi keputusan menjadi seorang muslim bukanlah hanya karena cinta.
"Perlu waktu. Masalah keyakinan bukan karena 'lu mau berkorban', nggak gitu," jelas Fitri Salhuteru.
Kalaupun nantinya mualaf, Nikita Mirzani sebagai pasangannya juga harus memberikan bimbingan agama. Hal itu yang menurut Fitri Salhuteru berat untuk dilakukan sahabatnya.
"Mungkin Niki juga belum siap," jelas Fitri Salhuteru, mengutip suaracom.
Diketahui, Nikita Mirzani dan John Hopkins berpacaran sejak April 2022. Namun hubungan mereka hanya bertahan seumur jagung alias tiga bulan.