Jakarta, Nusantaratv.com-Perkara dugaan menjual tas KW dengan harga ratusan juta yang melibatkan selebgram Medina Zein dan Marissya Icha dan sejumlah selebriti di Tanah Air tak kunjung tuntas.
Meski perusahaan tas yang ada di Indonesia telah menyatakan barang yang dijual oleh Medina Zein tersebut tidak asli. Namun Medina Zein tetap bersikukuh kalau tas branded yang dijualnya asli dan bukan KW seperti yang dituduhkan pihak lain.
Marissya Icha mengatakan agak sulit untuk membuktikan keaslian dari tas yang dijual Medina Zein.
"Kalau kasus tas itu 'kan untuk pembuktiannya agak rumit," ujarnya.
"Hermes Indonesia udah tahu bukan barang asli, tapi dia tidak bisa mengeluarkan surat," imbuhnya.
Karena itu, kata Marissya Icha, tidak ada cara lain untuk membuktikan keaslian tas branded yang dijual Medina Zein selain meminta penjelasan resmi ke pusat tas mewah itu di Paris, Prancis.
Marissya Icha bahkan telah mengadendakan untuk terbang ke Paris bersama Uci Flowdea yang telah melaporkan Medina Zein ke polisi.
"Jadi pembuktiannya itu harus yang mengeluarkan barang itu, 'kan di Paris," tandasnya.
Baca juga: Duh, Medina Zein Dilaporkan ke Polisi Sama Crazy Rich Surabaya Uci Flowdea
"Rencana aku sama Mbak Uci kalau ada waktu akhir tahun ini kita mau ke Paris," imbuhnya.
Marissya Icha mengaku memiliki alasan tersendiri mengapa dirinya berusaha membuktikan keaslian tas yang dijual Medina Zein. Dikarenakan, hingga saat ini Medina Zein tidak mengakui barang-barang yang dijualnya.
"Kita sampai sebegitunya karena orang ini bersikeras bilang tas itu asli," ujar Marissya Icha.
Marissya mengatakan untuk keperluan pembuktian keaslian, tas-tas yang diduga KW itu telah dikumpulkan dari beberapa pembeli di Medina Zein. Seluruh tas sudah berada di tangan Uci Flowdea untuk dijadikan barang bukti.
"Memang (disita) saat ini tasnya sudah ada di Mbak Uci 'kan," ungkapnya.
Dalam perkembangan perkara dugaan menjual tas KW ini, pihak Medina Zein sempat meminta Marissya Icha dan pembeli lainnya mengembalikan barang tersebut.
Namun, Marissya Icha memberikan syarat agar Medina mengirim uangnya terlebih dahulu.
Seperti diberitakan, Marissya Icha melaporkan Medina Zein atas dugaan pencemaran nama baik.
Terkait laporan itu, ia memenuhi panggilan kepolisian, Jumat (29/10/2021) kemarin. Marissya Icha menyatakan tekadnya sudah bulat ingin melanjutkan kasus ini ke jalur hukum.