Nusantaratv.com - Penyanyi Once Mekel kini merambah ke industri digital. Mantan vokalis Dewa 19 ini baru-baru ini merilis lagu bertajuk Human Race dalam bentuk Non Fungible Token (NFT) yang merupakan projectnya dengan musisi-musisi dunia, Human Race dalam bentuk NFT atau Non Fungible Token.
Kolaborasi ini dinamai DREAM Team Project.
Tak tanggung-tanggung, untuk memaksimalkan projectnya Once Mekel bahkan sampai menggaet gitaris Guns n' Roses, Ron 'Bumblefoot' Thal.
Selain Ron 'Bumblefoot' Thal, sejumlah musisi yang terlibat dalam project ini adalah Indra Putra, Edo Widiz juga bersama musisi internasional lainnya seperti Jeff Scott Soto, Dino Jelusic, Derek Sherinian, Billy Sheehan, dan Simon Phillips.
Menurut Once Mekel konsep perilisan secara NFT merupakan tantangan zaman di dunia musik. Ia pun mau menjalaninya.
Baca juga: Nyanyikan Lagu Once, Pria Mirip John Lennon Ini Banjir Pujian dari Netizen Indonesia
"Kita merespons tantangan zaman dengan merilis lagu yang sudah kita distribusikan lewat platform NFT ini. Januari (2022) baru rilis lagu, bulan depan (April 2022) di NFT," jelas Once Mekel.
Bagi Once Mekel, perilisan lagu dalam bentuk NFT menjadi hal yang sangat menarik. Bahkan pasar-pasar NFT terbilang ajaib bagi Once Mekel.
"Ini menjadi menarik karena memang teknologi ini memurnikan untuk mengembangkan lebih lanjut menjual musik itu sendiri. Mendistribusikan musik secara otentik. NFT itu sesuatu yang baru sekarang, dan pasarnya bisa dibilang ajaib," tuturnya, mengutip detikcom.
Once Mekel mengatakan, pendapatannya dari hasil penjualan di NFT ini akan menjadi bentuk kontribusinya kepada program Human Race Forest untuk mencegah climate change atau perubahan iklim.
"Pendapatan dari program ini akan menjadi kontribusi kepada program Human Race Forest kerjasama dengan ForestNation untuk mencegah climate change," pungkasnya.