Nusantaratv.com - Vokalis band NOAH, Ariel, kena hoax alias kabar bohong. Seseorang di media sosial Facebook mengunggah informasi sesat yang mengatakan jika Ariel telah meninggal dunia.
Sang pengunggah dengan nama akun Leni Leni Setia, memosting foto yang tampak ada salah satu mobil hitam yang diduga mirip dengan mobil Ariel NOAH.
Postingan itu diberi judul "Berita Duka Selamat Jalan untuk Selamanya Ariel NOAH". Kontan saja postingan itu mendapatkan banyak mendapatkan tanggapan dari warganet.
Setelah dilihat di akun Instagram milik Ariel, sang vokalis nampak masih dalam keadaan baik-baik saja.
Namun gegara kabar bohong tersebut, kolom komentar Instagram Ariel NOAH malah dibanjiri dengan pertanyaan netizen. Mereka semua menanyakan apakah benar kabar tersebut.
"Bang beneran itu yang kabar meninggal?" tanya akun iekur***.
"Nggak ah hoax emang sering banget artis-artis ini dikabarkan kayak gitu," tutur akun uryt***.
"Iya semoga sehat terus ya bang," kata aku lainnya.
Sementara di akun Facebook sang pengunggah hoax, warganet juga tak kalah berang.
"Parah banget ini akun sering banget begini," kata akun yud****.
"Jangan suka memberitakan yang nggak mbak," papar akun heyr****.
"Kacau banget ini akun," jelas akun lainnya.
Berita bohong alias hoax meninggal kalangan seleb bukan cuma menimpa Ariel NOAH. Sejumlah artis pernah mengalami hal serupa.
Beberapa artis di antaranya yang pernah menjadi korban hoax meninggal dunia adalah Cita Citata, Wendy Cagur, Tukul, Dorce Gamalama, Soimah dan Armand Maulana dan masih banyak lainnya.