Kasus Nikah Siri Rizky Billar dan Lesti Kejora Resmi Dilaporkan ke Polisi

Nusantaratv.com - 08 Oktober 2021

Rizky Billar dan Lesti Kejora (Instagram)
Rizky Billar dan Lesti Kejora (Instagram)

Penulis: Alamsyah | Editor: Alamsyah

Nusantaratv.com - Pasangan Rizky Billar dan Lesti Kejora Resmi dilaporkan Mila Machmudah ke polisi. Leslar dilaporkan atas dugaan nikah siri dan kebohongan publik. Mila dikawal Kongres Pemuda Indonesia (KPI) saat melapor Kamis malam.

 

Pitra Romadoni selaku Ketua Umun KPI Nasional menyebut sang klien mendesak permohonan maaf kepada pasangan LesLar di muka umum. Pitra memaparkan, aduan tersebut telah resmi diterima pihak Polda Metro Jaya.

"Hari ini kita kedatangan Ketua Kongres Pemuda Indonesia (KPI) Jawa Timur yaitu bapak Edy Prasetyo. Hari ini KPI Jawa Timur sedang menangani kasus atas nama klien Mila Machmuda dengan perkara LesLar," ujar Pitra Romadoni, mengutip suara.com.

Diketahui, aduan tersebut sebelumnya diterima oleh Polda Jawa Timur. Namun, hasil konsultasi dan koordinasi pihak berwajib menyarankan agar perkara ini ditangani di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan.

"Jadi KPI Jawa Timur pekan lalu sudah ke Polda Jawa Timur membuat aduan terhadap kasus LesLar sesuai dengan hasil koordinasi dan konsultasi tim penyidik, maka Polda Jawa Timur menyarankan membuat laporan ke Polda Metro Jaya," imbuhnya.

Kala menyambangi Polda Metro Jaya, Pitra Romadoni juga ditemani Ketua KPI untuk wilayah Jawa Timur, Edy Prastyo. Ia memaparkan aduan yang menyeret nama Rizky Billar dan Lesti Kejora berupa laporan tertulis.

Hal tersebut disinyalir mengarah pada tahap mediasi terkait dugaan kegaduhan dan berita bohong di ruang publik yang dilakukan LesLar.

"Kami KPI Jawa Timur membuat aduan ke Polda Metro Jaya. Kenapa kita buat aduan tertulis dulu? Kami membuka ruang publik untuk mediasi, atau LesLar diharapkan membuat pengakuan atau minta maaf ke publik," tutup Edy Prastyo.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close