Justin Bieber hingga Paris Hilton Bikin NFT Bored Ape Yacht Club Semakin Populer dan Diminati

Nusantaratv.com - 08 Februari 2022

Paris Hilton/ist
Paris Hilton/ist

Penulis: Andi Faisal | Editor: Ramses Manurung

Nusantaratv.com-Non-fungible token (NFT) semakin digandrungi di dunia dan di Indonesia. Sukses pemuda asal Semarang bernama Sultan Gustaf Al Ghozali meraih keuntungan Rp1,5 miliar dari menjual foto selfie NFT-nya di platform Open Sea membuat NFT booming di Tanah Air.

Tapi tahu kah kamu platform NFT yang paling digandrungi saat ini?

Salah satu NFT yang paling digandrungi adalah Bored ApeNF Yacht Club (BAYC) yang dibuat perusahaan bernama Yuga Lab. BAYC telah membuktikan reputasinya dengan berhasil menjual salah satu NFT Bored Ape seharga US$24,4 juta atau sekitar Rp351 miliar di balai lelang Sotheby pada September 2021 lalu.

Sebagai informasi, BAYC sendiri adalah sebuah klub atau ruang virtual yang hanya diperuntukkan bagi anggotanya, dengan kapasitas tidak akan pernah lebih dari 10 ribu.

Kumpulan 10 ribu NFT BAYC yang dibeli pengguna nantinya berfungsi sebagai identitas keanggotaan klub dan memberikan akses ke beberapa hal eksklusif yang tersedia hanya untuk anggota.

Eksklusifitas yang ditawarkan BAYC membuat banyak artis dan atlet top dunia tertarik membeli koleksi NFT-nya. 

Nama Justin Bieber, Eminem, Paris Hilton, Post Malone, dan Snoop Dogg, mantan bintang NBA, Shaquille O'Neal, Stephen Curry, Neymar, dan Serena Williams terdaftar sebagai pemilik NFT BAYC.

Selain eksklusifitas, pemilik NFT BAYC juga dapat menikmati berbagai layanan yang tersedia di tempat atau ruangan yang dinamai 'Bathroom'. Bathroom tak lain adalah nongkrong virtual dengan kanvas yang bisa digunakan pemilik untuk menggambar, menulis sumpah serapah, atau melakukan apa pun yang mereka inginkan.

Di ruangan tersebut, seluruh anggota BAYC diperbolehkan melukis satu piksel di dinding setiap lima belas menit.

Tak hanya itu, di ruang virtual ini, seluruh anggota juga dapat saling berinteraksi.

Potensi investasi yang dimiliki BAYC menjadi salah satu alasan penting pengguna membeli BAYC. Diyakini, suplai terbatas di pasaran akan membuat aset digital ini tumbuh dan menjadi semakin mahal pada kemudian hari.

Di samping itu, kepemilikan NFT BAYC juga memberi pengguna akses ke koleksi NFT tambahan, yang kemudian dapat dijual kembali dengan potensi harga cukup mahal. (dari berbagai sumber)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close