Jungkook BTS Bertolak ke Qatar, Promosikan Piala Dunia 2022

Nusantaratv.com - 24 Oktober 2022

Jungkook BTS berangkat ke Qatar untuk mempromosikan 'Piala Dunia 2022'. (Allkpop)
Jungkook BTS berangkat ke Qatar untuk mempromosikan 'Piala Dunia 2022'. (Allkpop)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Jungkook BTS bertolak ke Qatar guna mempromosikan Piala Dunia 2022. 

Pria berusia 25 tahun itu terlihat berada di Bandara Gimpo, Seoul, seorang diri, pada Senin (24/10/2022). "Junkook terbang ke Qatar dengan menggunakan pesawat sewaan," demikian seperti dilaporkan Allkpop, Senin (24/10/2022).

Turun dari kendaraan yang ditumpanginya, Jungkook terlihat santai dengan pakaian kasual berwarna hitam. Dia juga terlihat mengenakan kaos dan celana dengan warna senada.

Jungkook tampak mengenakan kacamata sambil menenteng tas warna biru tua dengan tangan kirinya, sedangkan tangan kanannya memegang minuman. Tak lupa, pemilik nama asli Jeon Jungkook itu, tetap menerapkan protokol kesehatan dengan mengenakan masker berwarna hitam.

Pria kelahiran Mandeok-dong, Busan, 1 September 1997 itu, terlihat menyapa para wartawan yang sengaja menunggu kedatangnnya, dan segera masuk ke dalam ruangan di bandara. Jungkook berharap bisa membantu mempromosikan, sehingga penyelenggaraan Piala Dunia 2022 berjalan lancar dan sukses.

Piala Dunia 2022 bakal dibuka pada Minggu, 20 November 2022, di Stadion Al Bayt di Qatar, mempertemukan tuan rumah dengan tim Ekuador. Sebelum kick off, BTS dapat kesempatan tampil untuk menghibur penggemar sepak bola seluruh dunia.

Selama ini, BTS berperan aktif mengkampanyekan Piala Dunia. Mereka menjadi duta 'The Goal of the Century'. BTS digandeng Hyundai Motors yang menjadi sponsor dan mitra resmi FIFA World Cup 2022. Secara individu, para member BTS juga menggemari sepak bola.

Sudah pasti para member BTS mengidolakan Tim Nasional Korea Selatan (Korsel), yang menjadi salah satu peserta Piala Dunia 2022. Tentang keterlibatan BTS dengan Piala Dunia 2022, sudah banyak diberitakan sejumlah media massa, lapor Allkpop.

Sebuah media melaporkan BTS akan tampil di depan 60 ribu orang. "Ada kabar yang beredar dari beberapa sumber bahwa (BTS) akan tampil selama upacara pembukaan Piala Dunia Qatar di depan 60.000 orang," jelas laporan tersebut. 

"BTS adalah boy band terbesar di dunia dan Piala Dunia FIFA adalah acara terpenting dalam sepak bola," sambungnya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close