Nusantaratv.com - Pedangdut Inul Daratista dan suaminya memilih untuk melakukan ziarah kubur di momen lebaran Idul Fitri. Menjadi tradisi rutin setiap tahunnya, Inul dan Adam Suseno tak pernah absen untuk nyekar ke makam mertua.
"Gantian setelah nyekar Bapak dan kelg lanjut … nyekar mertua dan kakek nenek juga 2 adiknya mas adam dan kelg," tulis Inul, 12 April 2024
"sebagaimana kita hidup di dunia ini semua akan kembali pd’NYA dan do’a anak yg sholeh selamat Hari Raya Idul Fitri mohon maaf lahir bathin," sambungnya.
Mengunggah momen Inul dan Adam nyekar, netizen justru dibuat salfok dengan salib yang terdapat di batu nisan mertua Inul. Imbas dari hal itu, banyak netter yang baru mengetahui jika keluarga Adam Suseno memang bukan mayoritas muslim.
"Lihat salib banyak yang kepanasan," tulis komentar netter di postingan Inul.
Tak tinggal diam, wanita yang dijuluki ratu ngebor itu menjawab dengan gaya nyeleneh dan menyebut jika salib banyak disetiap sudut rumah mertuanya.
"pdhl dirumah salib dimana mana dikamar mama juga ada diruang tamu juga ada hehehee pokoke Jesus dimana mana Iha gimana lagi wong DULU msh blom punya rumah di jkt aku nemplok mertua . sampe lagu haleluyah juga ave maria hapal diluar kepala wkwkwkw trus gitu aku dosa ??? bagiku yo enggaklah .!!! wong aku sholat mama ku yg suruh klo waktune bedug subuh magrib isya'" tutup Inul.