Nusantaratv.com-Dampak lonjakan kasus positif covid-19 di Tanah Air juga dirasakan ayah mertua Vanessa Angel. Ia menyebut ada 3 orang yang terpapar covid-19 di rumahnya.
Melihat kondisi ini, Haji Faisal pun berencana mengurungkan niatnya untuk menggelar 100 hari peringatan meninggalnya Vanessa Angel dan anaknya, Febri Andriansyah (Bibi) secara besar-besaran.
Hal itu dilakukan untuk mengurangi potensi penyebaran pandemi covid-19 yang saat ini sedang melonjak.
"Kemarin saya kan berencana mau besar-besaran, tapi omicron besar banget," kata Haji Faisal dikutip dari salah satu tayangan YouTube, Kamis (10/2/2022).
Faisal mengatakan awalnya dia ingin mengundang ratusan anak yatim piatu untuk acara 100 peringatan wafatnya anak dan menantunya. Namun melihat perkembangan pandemi covid-19 saat ini, tampaknya acara tersebut hanya akan dihadiri keluarga inti saja.
Baca juga: Geram Akta Kelahiran Gala Sky akan Digugat, Tom Liwafa: Kalau Mentok Saya Gulung Semua yang Pansos
Dia juga mengungkapkan keluarganya ada yang terpapar Covid-19 .
"Keluarga emak saya juga ada yang kena, di rumah yang kena 3 orang," ungkapnya, mengutip okezonecom.
Namun demikian, Haji Faisal memastikan kondisi sang cucu, Gala Sky baik-baik saja.
Untuk melindungi sang cucu dari paparan covid-19, ia memisahkan kamar Gala Sky dengan anggota keluarga yang lain.
Dia juga menyebut kondisi keluarganya yang terpapar Covid-19 sudah berangsur membaik.
"Tapi Alhamduliliah 5 hari (Covid-19nya) sudah hilang," pungkasnya.