Nusantaratv.com - Nama Elon Musk ikut terseret dalam pusaran persoalan rumah tangga selebriti Hollywood, Johnny Depp dan mantan istrinya Amber Heard.
Di tengah prahara rumah tangganya Johnny Depp sempat menunjukkan video CCTV dari lift terkait dugaan perselingkuhan Elon Musk dan Amber Heard.
Dalam video terlihat Elon Musk berpelukan dengan Amber Heard. Video tersebut viral di media sosial.
Namun Amber Heard mengaku mulai dekat dengan Elon Musk setelah bercerai dari Johnny Depp.
Setelah video CCTV tersebut, beberapa waktu lalu muncul lagi beberapa foto yang memperlihatkan kedekatan Amber Heard dengan Elon Musk.
Foto tersebut diduga foto lama saat Amber Heard dan pemilik perusahaan Tesla sedang pergi ke suatu tempat yang diunggah oleh akun TikTok Conspiracyheorist.
Baca juga: Waduh, Amber Heard Ngaku Lakukan Kekerasan Pada Johnny Depp
Namun sejumlah warganet melihat ada yang aneh dari foto tersebut dan berfokus pada bagian wajah Elon Musk.
Menurut warganet, Elon Musk terlihat menyembunyikan sesuatu saat dirinya dekat dengan Amber Heard.
Dalam beberapa foto bagian wajah Elon Musk terlihat seperti lebam.
Beberapa warganet pun mengatakan seharusnya Elon Musk bicara terbuka jika benar dirinya mengalami kekerasan yang dilakukan Amber Heard.
"Dia perlu speak up," ucap Killingtime, mengutip pikiranrakyatcom.
"KDRT kah?" ucap Pusta Merawan.
Diketahui Johnny Depp dan Amber Heard pasca bercerai kini tengah berperkara terkait pencemaran nama baik. Sebelumnya, saat menggugat cerai istrinya Johnny Depp juga mengaku menjadi korban KDRT yang dilakukan Amber Heard.