Donorkan Ginjal ke Pacar, TikToker Collen Le Malah Diselingkuhi

Nusantaratv.com - 07 Juli 2022

Colleen Le/net
Colleen Le/net

Penulis: Alamsyah

Nusantaratv.com - Seorang TikToker bernama Colleen Le punya kisah cinta yang begitu menyedihkan. Tak hanya hatinya saja yang diberikan untuk sang kekasih, tapi juga ginjal.

Colleen rela menyumbangkan organnya untuk sang kekasih yang terkena gagal ginjal. Namun sayangnya cinta tulus yang diberikannya itu malah dibalas dengan pengkhianatan.

Dalam sebuah video yang viral di media sosial, ia menjelaskan jika kekasihnya itu telah berselingkuh setelah semua kejadian tersebut.

"Bahagia pacarku dapat kehidupan kedua setelah menerima ginjalku," tulisnya dalam video itu sambil menari-nari.

"(Tapi) dia selingkuh," tulis akhir video saat dia melompat ke kasur.

Video itu pun kini sudah disaksikan lebih dari 10 juta kali di TikTok dan membuat followersnya meningkat pesat hingga mencapai hampir 50 ribu dalam waktu singkat.

Beberapa netizen pun ada yang menduga jika itu hanyalah kisah fiksi saja yang dibuat-buat oleh Colleen Le. Namun ia memberikan bukti-bukti berupa fotonya saat di rumah sakit usai menjalani pendonoran tersebut.

Dilansir dari beberapa sumber ia pun sempat menceritakan bagaimana perasaannya kala melakukan hal itu.

"Saya gugup melakukan operasi besar seperti itu," ujar Le dilansir dari People.

"Operasi terbesar yang pernah saya lakukan sebelumnya mungkin adalah mencabut gigi bungsu saya. Saya tidak tahu apa yang akan terjadi, tetapi saya tahu itu akan mengubah hidupnya menjadi lebih baik."

Pengorbanan yang dilakukannya itu tidak memiliki dampak yang sama pada hubungan mereka. Wanita asal California itu pun menjelaskan bahwa mantannya berselingkuh beberapa bulan setelah donasi pada tahun 2016.

"Saya mempercayainya sepenuhnya," kata Le.

"Saya tidak berpikir bahwa dia akan melakukan apa pun untuk mengkhianati saya seperti itu. Itu benar-benar membuat saya lengah."

Le mengatakan bahwa dia tahu mantannya menderita penyakit ginjal kronis pada awal hubungan mereka pada tahun 2015. Menjelang akhir tahun itu, dia memutuskan untuk menjalani tes untuk melihat apakah dia cocok untuk donor ginjal dan pada Mei 2016, dia menjalani operasi, demikian Detik.com.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close