Nusantaratv.com - Jumlah artis yang terbawa-bawa dalam kasus dugaan penipuan robot trading DNA Pro terus bertambah. Terbaru, penyanyi Nowela Idol juga ikut terseret dan harus menjalani pemeriksaan sebagai saksi.
Nowela Idol diperiksa setelah Yosi Mokalu. Nowela datang pukul 14.00 WIB dan luput dari pantauan media.
"Iya Nowela sudah datang jam 14.00 tadi," kata Kabagpenum Divhumas Polri Kombes Gatot Repli Handoko, Jumat (22/4/2022).
Untuk pemeriksaan sendiri, Gatot menyebut Nowela bareng Yosi. Saat ini masih menjalani pemeriksaan.
Baca juga: Selesai Diperiksa, Rossa Akan Kembalikan Uang dari DNA Pro ke Polisi
"(Barengan sama Yosi) Iya barengan. Saat ini masih dalam pemeriksaan," pungkasnya.
Sebelumnya sejumlah selebriti yang terbawa-bawa dalam kasus dugaan penipuan robot trading DNA Pro juga telah dipanggil dan menjalani pemeriksaan oleh tim penyidik Bareskrim Polri. Ada Ivan Gunawan yang telah mengembalikan uang yang diperoleh dari DNA Pro. Hal yang sama juga dilakukan Rizky Billar serta Rossa.
Kemarin malam, sudah ada Rossa dipanggil soal DNA Pro. Ia tegaskan cuma diminta menyanyi dalam sebuah acara, tapi siap mengembalikan uang dari robot trading ilegal tersebut.