Nusantaratv.com - Aliando Syarief belakangan mengejutkan banyak orang karena bentuk tubuhnya yang terlihat makin subur. Namun bukan mendapat reaksi negatif, masyarakat malah dibuat gemas dengan bintang film Indigo tersebut.
Hal itu bisa dilihat dari sebuah video yang diunggah seorang netizen, dan diunggah ulang akun Instagram @mimi.julid.'
Di situ, Aliando Syarief tampak seperti berada di sebuah mall. Bintang sinetron Ganteng-Ganteng Serigala itu mengenakan kaos hitam dan celana pendek, kemudian ada seorang perempuan yang menghampiri dan memberikan sebuah bingkisan.
Rupanya, Aliando Syarief baru saja berulang tahun yang ke-27, tepada pada Kamis (27/10/2023). Sambil tertawa girang, perempuan tersebut pun menyodorkan kado yang dibungkus dalam bingkisan.
"Happy birthday Ali. Bilang apa?" kata si perempuan di balik kamera.
Aliando Syarief tampak bingung. Meski begitu, sosok yang mengidap Obsessive Complusive Disorder (OCD) itu tetap menunjukkan rasa senangnya mendapat hadiah.
"Terima kasih," kata Aliando Syarief sambil tertawa.
Di video tersebut, Aliando Syarief terlihat menggemaskan dengan wajahnya yang putih dan badannya yang tampak gemuk. Warganet pun mengaku gemas dengan bintang film Asal Kau Bahagia itu.
"Kok gemoy ginuk ginuk lucu banget, jadi awet muda," kata @delima***.
"Serasa ngeliat Baim Cilik jadi gede," komentar @rrin***.
"Gemoy, pengen uwel-uwel pipinya," imbuh @eliyani***.