Aldi Taher akan Ramaikan Festival Musik Remember November 

Nusantaratv.com - 26 September 2023

Jajaran panitia dan penampil untuk festival musik "Remember November" pada 4 dan 5 November 2023 saat ditemui dalam konferensi pers di kawasan Kemang, Jakarta Pusat, Selasa (26/9/2023). (ANTARA/Vinny Shoffa Salma)
Jajaran panitia dan penampil untuk festival musik "Remember November" pada 4 dan 5 November 2023 saat ditemui dalam konferensi pers di kawasan Kemang, Jakarta Pusat, Selasa (26/9/2023). (ANTARA/Vinny Shoffa Salma)

Penulis: Alber Laia

Nusantaratv.com - Festival musik terbaru Remember November akan segera digelar pada 4 dan 5 November 2023 di Parkir Timur Senayan Gelora Bung Karno, Jakarta, yang akan  dimeriahkan oleh penampilan, antara lain dari Aldi Taher. 

Saat konferensi pers di Jakarta, Selasa, perwakilan promotor Remember November Nada Emas Gemilang Entertainment Clyde Laksamana mengatakan daftar lagu festival musik tersebut sepenuhnya diserahkan kepada penampil. Oleh sebab itu, para musisi akan membawakan lagu-lagu sesuai keinginan mereka dengan menghadirkan kolaborasi antarmusisi di dalamnya.

“Acara kami ini untuk pertama kali diadakan dan akan menghadirkan musisi Indonesia lintas generasi,” kata Clyde.

Kolaborasi musisi dalam acara tersebut cukup tidak terduga karena konsep unik yang dibawakan dan faktor lainnya. Kolaborasi yang akan ada di Remember November antara lain Kerispatih dengan Sammy Simorangkir, Vina Panduwinata dengan Novia Bachmid, Electrooby dan Ibeth Estrya, serta Aldi Taher dengan D’Masiv.

Tidak hanya itu, festival itu juga akan menghadirkan ragam bazar UMKM, permainan, lokakarya, melukis di atas wajah, dinding foto, dan aktivitas kreatif lainnya. Sebagian penghasilan dari festival Remember November akan disumbangkan kepada Yayasan Wisma Tuna Ganda Palsigunung.

“Kita nanti akan berusaha (memberikan akses) pada penonton difabel untuk mempermudah, kita akan menyediakan mobil golf juga untuk mobilitas,” kata penanggung jawab festival Clement Winarko.

Tiket festival musik Remember November dihargai dari Rp175.000 hingga Rp295.000 dan dapat dibeli mulai hari ini di GOERS dan TipTip. Untuk harga tiket menonton selama dua hari, tiket dihargai mulai dari Rp275 ribu.

Selain itu, ada juga tiket VIP untuk kategori Tribun Khusus dengan fasilitas menonton sembari duduk dan menikmati makanan yang telah disiapkan panitia. Tiket Tribun Khusus dibanderol sebesar Rp3 juta per meja untuk 4 orang.

Sejauh ini, musisi yang terkonfirmasi akan mengisi gelaran Remember November, yakni Radja, Vina Panduwinata, Kerispatih, Sammy Simorangkir, GIGI, King Nassar, The Changcuters, dan sederet musisi Indonesia lainnya. Untuk selanjutnya, akan ada penambahan jumlah penampil di festival musik tersebut sembari menunggu konfirmasi dari pihak bersangkutan.

“Secara keseluruhan, kami ingin mengatakan bahwa Remember November adalah festival musik pertama yang akan selalu dikenang, setidaknya selama setahun,” kata Clyde.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close