Alami KDRT Berulang Kali, Medina Zein Putuskan Cerai dari Lukman Azhari

Nusantaratv.com - 30 April 2022

Medina Zein dan Lukman Azhari/net
Medina Zein dan Lukman Azhari/net

Penulis: Alamsyah

Nusantaratv.com - Rumah tangga selebgram Medina Zein dan Lukman Azhari kini tengah berada di ujung tanduk. Medina sudah membulatkan tekadnya untuk bercerai karena telah berulang kali mengalami KDRT.

Di samping itu, Medina juga sempat mengungkapkan sang suami juga berselingkuh dengan sosok wanita bernama Zania. Namun, Medina yang mengetahui adanya perselingkuhan itu mengaku justru dapat tidak kekerasan oleh Lukman Azhari.

Medina Zein ngaku dapat tindakan KDRT dari Lukman Azhari ketika membahas soal dugaan perselingkuhan itu.

Saat ini tekadnya sudah bulat untuk bercerai dengan Lukman Azhhari. Hal itu telah dikonfirmasi oleh Razman Arif Nasution selaku kuasa hukum Medina. Razman menegaskan kliennya sudah mantap untuk bercerai.

"Medina sudah tidak serumah lagi dengan Lukman Azhari dan sudah menyatakan tekad bulat untuk bercerai," kata Razman saat ditemui di Polda Metro Jaya, Kamis (28/42022).

Gugatan cerai telah disiapkan oleh pihak Medina dan segera akan didaftarkan ke Pengadilan Agama Bandung.

"Yang mengurus perceraiannya di sana, ada tim pengacara lain. Saya terkait urusan usaha dan KDRT. Tapi prinsipnya saya mendorong Medina untuk bangkit kembali dan dia menyampaikan kalau ada wartawan tanya, tolong sampaikan Medina sudah bulat untuk bercerai," ujar Razman.

Razman juga membantah mengenai banyaknya tudingan yang mengatakan kliennya tak bisa meninggalkan Lukman Azhari walaupun mengalami KDRT sejak lama.

"Banyak orang berpikir dia bucin, butuh cinta atau budak cinta. Tidak. Dia semata-mata memikirkan bisnisnya saja. Hanya saja sekarang sudah sangat mengganggu. Wajar kemudian suami bertingkah seperti itu, ya. Dia buat laporan polisi," pungkas Razman Arif Nasution, mengutip detik.com.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close