9 Artis Nyaleg Gagal Masuk Senayan, Padahal Gelontorkan Banyak Uang

Nusantaratv.com - 21 Maret 2024

Aldi Taher (Instagram)
Aldi Taher (Instagram)

Penulis: Adiansyah

Nusantaratv.com - Artis Tanah Air banyak yang mengikuti Pemilu di tahun 2024. Tak tanggung-tanggung, bahkan mereka dikabarkan rela menggelontorkan banyak dana agar bisa menjadi anggota dewan legislatif. 

Tetapi, sayangnya mereka tidak berhasil dan malah gagal meski sudah berusaha melakukan kampanye.

Penasaran siapa saja mereka? Mari simak ulasannya di bawa ini yang telah dihimpun dari berbagai sumber.

Artis Nyaleg Gagal Masuk Senayan

1. Charly Van Houten

Charly Van Houten (Instagram @charly_setiaku)

Artis pertama yang gagal masuk senayan ada Charly Van Houten, vokalis Setia Band yang diusung oleh Partai Amanat Nasional (PAN). 

Sayangnya, kampanye yang ia lakukan di Jawa Barat ternyata tidak membuahkan hasil yang memuskan. 

2. Nisya Ahmad

Nisya Ahmad (Instagram)

Artis selanjutnya yang tidak lolos ke Senayan yakni Nisya Sabyan. Nisya sendiri diusung oleh PAN dan harus menelan kegagalan untuk bisa menjadi anggota DPR RI.

3. Anang Hermansyah 

Anang Hermansyah (Instagram)

Anang Hermansyah sebelumnya sempat terpilih menjadi anggota DPR RI, kemudian ia mencoba kembali dan bergabung dengan partai PDIP. 

Tetapi, usahanya tersebut tidak membuahkan hasil maksimal dengan perolehan suara tak terlalu bagus. 

4. Narji 

Narji (Instagram)

Narji menjadi artis selanjutnya yang ikut terjun ke dunia politik dengan mencoba nyaleg, diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Sang komedian itu pun harus menelan kegagalan karena perolehan suara kurang baik dan gagal menjadi anggota dewan.

5. Aldi Taher

Aldi Taher (Instagram)

Berikutnya ada Aldi Taher, ia menjadi artis selanjutnya yang gagal dalam berebut kursi DPR RI Dapil Jawa Barat VII.

Sebelumnya, mantan suami Dewi Perssik itu sempat membuat kontroversi karena ikut dua partai, hingga pada akhirnya dan kemudian memilih Perindo sebagai partai pengusungnya. 

6.Gilang Dirga

Gilang Dirga (Instagram)

Selanjutnya ada Gilang Dirga, seorang presenter kondang Tanah Air yang juga harus menelan kegagalan untuk menjadi anggota DPR. 

7. Bedu

Bedu (Instagram)

Bedu mencoba bersaing dengan lawan lainnya untuk meperebutkan kursi sebagai anggota dewan. Tetapi, ia harus kalah usai perolehan suara yang didapat tak memusakan.

Sang komedian diusung oleh Partai Gerindra dan gagal menjadi anggota DPR RI di Dapil Jakarta III.

8. Thariq Halilintar

Thariq Halilintar (Instagram)

Berikutnya ada Thariq Halilintar, adik dari Atta Halilintar tersebut mencoba peruntungan dengan cara menjadi caleg dari PDIP Dapil Jawa Barat VI.

Sayangnya, perolehan suara yang ia dapatkan tidak memuaskan, sehingga Thariq menjadi artis selanjutnya yang gagal menjadi anggota dewan.

9. Ramzi

Ramzi (Instagram)

Presenter kondang Ramzi diusung oleh partai Nasdem untuk mencoba menjadi anggota dewan. Namun, sayangnya usaha Ramzi tidak sesuai yang diharapkan dan ia gagal meraup suara rakyat.

Selain sembilan artis tersebut yang dinyatakan gagal melangkah ke Senayan, masih banyak nama yang punya nasib sama. 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close