Nusantaratv.com - Anak Aghnia Punjabi mengalami kekerasan dari pengasuhnya. Penganiayaan itu mengakibatkan putri sang selebgram luka lebam pada bagian wajah.
Kasus tersebut terungkap lewat postingan Instagram pribadi Aghnia. Kini, pengasuh yang menjadi terduga sudah diamankan polisi.
Mengenai informasi selengkapknya, mari simak ulasannya di bawah ini.
1. Awal Diketahui Kasus
Kabar mengenai anak Aghnia Punjabi mengalami kekerasan, awalnya dibagikan langsung oleh sang selebgram lewat postingan akun Instgaram pribadinya.
“KEPADA TEMAN TEMAN BANTU RESPOST, ASTAGHFIRULLAHAL ADZIM BIADAB KAMU SUSTER “I”sudah di anggap keluarga,” ungkap Aghnia Punjabi pada caption unggahannya.
“Dititipin anak 2 hari kenapa kau siksa belahan jiwa ku ini. mohon doa teman teman dan mohon di proses @polrestamalangkotaofficial, tolong pak kapolri, tolong saya minta keadilan se adil adilnya,” sambungnya.
2. Bukti Rekaman Video
Selain menampilkan wajah sang anak yang sudah lebam oleh ulang si pengauh, Aghnia juga menunjukkan rekaman video yang memperlihatkan terduka melakukan penganiayaan.
Video tersebut direkam di dalam sebuah kamar. Terlihat anak Aghnia disiksa oleh pengasuhnya yang berinisial I.
3. Aghnia Tidak Punya Masalah dengan Pengasuh
Aghnia mengungkapkan, jika sebelumnya ia sama sekali tidak memiliki masalah dengan pengasuh anakanya tersebut.
“Perlu di ketahui sebelumnya saya tidak memiliki masalah apapun dengan sus “i” posisi sus adek sepertinya tidak mengetahui cana disiksa!,” katanya.
4. Pengasuh Diambil dari Yayasan
Pengasuh yang juga menjadi terduga penganiayaan tersebut ditehaui berinisial I, yang direkrut dari yayasan oleh Aghnia.
“Saya ambil dari YAYASAN TERKENAL di surabaya bahkan sampai seluruh indonesia tau yayasan ini yang tidak akan saya sebutkan,” ungkap Aghnia Punjabi.
5. Berhasil Diamankan Polisi
Tidak membutuhkan waktu lama, akhinya pengasuh tersebut langusung ditangkap polisi dan kabarnya sedang dalam penanganan unit PPA Satreskim Polresta Malang Kota.
“Selamat malam bapak ibu kamu informasikan bahwa kasus penganiayaan anak yang tengah ramai saat ini sedang dalam penanganan unit PPA Satreskim Polresta Malang Kota,” demikian informasi yang didapat melalui postingan akun Instagram @polrestamalangkotaofficial dikutip Sabtu, 30 Maret 2024.
“Dan pelaku sudah diamankan. Untuk perkembangan selanjutnya akan kami informasikan melalui sosial media resmi kami, salam presisi,” sambungnya.