SUV Listrik Jeep Wagoneer S Punya Interior Digital Canggih

Nusantaratv.com - 01 Februari 2024

Jeep menampilkan interior digital canggih di SUV listrik Wagoneer S. (Gizmochina)
Jeep menampilkan interior digital canggih di SUV listrik Wagoneer S. (Gizmochina)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Jeep menghadirkan kemewahan dan teknologi segar ke pasar SUV (sport utility vehicle) listrik dengan menampilkan interior digital canggih di Wagoneer S 2025.

Kabar ini mengikuti peluncuran eksteriornya yang mirip Range Rover, dan tentu saja memberikan ekspektasi yang tinggi untuk masuknya mobil ini ke pasar Amerika Serikat (AS).

Melansir Gizmochina, Kamis (1/2/2024), Wagoneer S dirancang pada platform STLA-Large dari Stellantis, yang terkenal dengan keserbagunaannya. Fondasi ini memungkinkan opsi penggerak roda depan (FWD), penggerak semua roda (AWD), dan penggerak roda belakang (RWD). 

Kendaraan listrik tersebut juga fleksibel dalam hal ukuran baterai, menawarkan paket 85 kWh atau 118 kWh. Meskipun Jeep belum mengonfirmasi jarak tempuh model Wagoneer S, namun diperkirakan bakal menampilkan baterai lebih besar.

Masuk ke dalam Wagoneer S, pengguna akan disambut teknologi digital canggih. Empat layar besar mendominasi dasbor, memberikan pengemudi dan penumpang berbagai pilihan informasi dan hiburan.

Ini termasuk tampilan infotainment besar, layar unik untuk co-driver, dan satu lagi untuk mengontrol fitur kenyamanan seperti pengaturan air conditioner (AC) dan kursi.

Perhatian terhadap detail terlihat jelas pada interior Wagoneer S. Kenop pemilih berkendara yang bergaya dengan menawarkan opsi seperti mode Sand, Snow, Eco, Auto, dan Sport

Nuansa kemewahan diperkuat dengan sunroof panoramik dua panel dan sistem audio eksklusif McIntosh 19-speaker. Strip lampu ambient menambah sentuhan elegan, meningkatkan suasana interior kendaraan yang canggih.

Dari segi performa, Wagoneer S dirancang untuk mengesankan. Jeep mengklaim Wagoneer S memiliki output 600 tenaga kuda dan waktu akselerasi 0-60 mph hanya dalam 3,5 detik. 

Jika angka-angka ini benar, maka SUV ini akan menjadi salah satu SUV listrik tercepat di pasar. Kendaraan ini dijadwalkan diluncurkan pada musim gugur 2024, mobil ini dimaksudkan untuk menyaingi nama-nama tenar seperti BMW iX dan Rivian R1S.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close