Subaru Targetkan Jual 200 Ribu Kendaraan Listrik Berbasis Baterai pada 2026

Nusantaratv.com - 11 Mei 2023

Logo Subaru Corp., di Tokyo Motor Show ke-45, di Tokyo, Jepang, 25 Oktober 2017. (Toru Hanai/Reuters)
Logo Subaru Corp., di Tokyo Motor Show ke-45, di Tokyo, Jepang, 25 Oktober 2017. (Toru Hanai/Reuters)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Produsen mobil asal Jepang, Subaru Corp., pada Kamis (11/5/2023) menetapkan target untuk memproduksi dan menjual kendaraan listrik berbasis listrik.

Melansir Reuters, perusahaan menargetkan penjualan global sebesar 200.000 unit per tahun pada 2026. Subaru optimis karena berupaya memasuki pasar kendaraan listrik yang sedang tumbuh.

Perusahaan yang dikenal dengan crossover Outback dan sangat bergantung pada pasar Amerika Utara itu, mengatakan akan menargetkan kapasitas produksi tahunan kendaraan listrik berbasi baterai sebesar 400.000 unit pada 2028.

"Setengah dari kapasitas itu akan berasal dari lini produksi campuran kendaraan bensin dan listrik di mana perusahaan berencana untuk memulai produksi kendaraan listrik berbasis baterai dari lini sendiri sekitar tahun 2025," kata Atsushi Osaki, wakil presiden eksekutif Subaru yang akan mengambil alih sebagai kepala eksekutif perusahaan pada Juni mendatang.

Sementara untuk setengah sisanya lagi akan berasal dari lini produksi kendaraan listrik khusus di pabrik baru yang diumumkan perusahaan tahun lalu.

"Kami berharap dapat membangun sistem produksi di mana rasio keluaran kendaraan listrik baterai, hybrid, dan mobil bensin dapat diubah secara fleksibel sambil tetap memperhatikan peraturan dan tren pasar," lanjut Osaki.

Subaru telah lama hadir di Amerika Serikat (AS), yang menyumbang hampir 70 persen dari total penjualan kendaraan globalnya sebanyak 852.000 unit pada tahun keuangan yang berakhir 31 Maret.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close