Penjualan Mobil Toyota Secara Global Melonjak 10 Persen pada Mei

Nusantaratv.com - 29 Juni 2023

Ilustrasi. Toyota. (Reuters)
Ilustrasi. Toyota. (Reuters)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Pabrikan mobil asal Jepang, Toyota Motor melaporkan lonjakan 10 persen dalam penjualan global untuk Mei 2023 dibandingkan tahun lalu.

Perusahaan diuntungkan dari pertumbuhan di dalam negeri dan pasar utama lainnya pada pemulihan pasokan chip dan suku cadang lainnya.

Melansir Reuters, Kamis (29/6/2023), perusahaan menjual 838.478 kendaraan secara global bulan lalu, termasuk merek mobil mewahnya Lexus, dibandingkan periode yang sama tahun lalu sebesar 761.466 kendaraan akibat pasokan suku cadang yang tersendat karena pandemi Covid-19.

Di Jepang, penjualan Toyota melonjak 35,1 persen menjadi 116.954 unit pada Mei, melampaui kenaikan secara tahunan (yaer on year/YoY) sebesar 21,5 persen pada April.

Penjualan global mobil hybrid tumbuh 25,8 persen secara tahunan menjadi 261.147 unit, terhitung hanya di bawah sepertiga dari jumlah total kendaraan yang terjual di seluruh dunia bulan lalu.

Pada Mei lalu, produsen mobil tersebut menjual 9.923 kendaraan listrik baterai di seluruh dunia, termasuk merek Lexus, sehingga jumlah total kendaraan bertenaga baterai yang terjual dalam lima bulan pertama 2023 menjadi 35.980 unit.

Penjualan di China meningkat 9,3 persen secara tahunan pada Mei menjadi 162.381 kendaraan, sebagian besar sejalan dengan 162.554 unit yang dijual perusahaan di negara itu pada April.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close