Nusantaratv.com - Xiaomi bakal meningkatkan kapasitas produksi mobil listrik SU7 agar bisa memenuhi permintaan yang terus melonjak.
Rencana untuk menambah jumlah kapasitas produksi untuk Xiaomi SU7 ini dikemukakan divisi kendaraan listrik Xiaomi. Demikian dilansir dari ArenaEV, Kamis (4/7/2024).
Raksasa teknologi asal China itu mengungkapkan rencana untuk lebih meningkatkan kapasitas produksi guna mengurangi waktu tunggu untuk pesanan SU7 di pasar lokal.
Rencana terbaru dari Xiaomi ini demi mempercepat masa tunggu, sehingga konsumen akan menghemat waktu masa tunggu hingga lima minggu lamanya.
Xiaomi juga telah melakukan proses optimasi dan pemeliharaan yang menurut perusahaan sangat penting untuk dilakukan bagi rencana Xiaomi dalam memperluas produksi lebih jauh.
Juru bicara Xiaomi mengklarifikasi jika optimasi yang sedang berlangsung tidak akan menunda pesanan bagi mereka yang akan menerimanya nanti.
Disebutkan jika Xiaomi berupaya keras untuk bisa memenuhi seluruh permintaan konsumen akan kepemilikan SU7 besutannya tersebut.
Perusahaan ini juga sudah mulai menggunakan baterai CATL dan BYD. Di sisi lain, Xiaomi sempat membuka lowongan besar-besaran dengan nilai gaji yang fantastis.
Menurut data asuransi di China, Xiaomi kini telah mencapai target pengiriman 10.000 mobil listrik SU7 per bulan.