Nikmati Ragam Promo dan Layanan After Sales Toyota di MUF GJAW 2024

Nusantaratv.com - 26 November 2024

Mobil listrik Toyota bZ4X. (Foto: Adiantoro/NTV)
Mobil listrik Toyota bZ4X. (Foto: Adiantoro/NTV)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - PT Toyota-Astra Motor (TAM) hadir dengan berbagai program menarik pada event Mandiri Utama Finance Gaikindo Jakarta Autoweek (MUF GJAW) 2024.

Menempati booth 5A Hall 5 ICE BSD City, Kabupaten Tangerang, Banten, Toyota menampilkan kendaraan elektrifikasi, di antaranya Yaris Cross HEV with GR Parts, Kijang Innova Zenix Q HEV Modellista, Kijang Innova Zenix V HEV, Alphard HEV, Crown HEV (special exhibit), All New Prius PHEV, Toyota bZ4X dan Mirai Gen-2 FCEV.

Ada pula jajaran Flexy Fuel Vihecle Toyota, yakni Kijang Innova Zenix HEV E85 serta Fortuner E100. Tak ketinggalan kendaraan bermesin pembakaran internal (ICE) seperti Hilux Rangga Cold Box, Hilux Rangga EV Mobile Charger,Hilux Rangga Cruiser, Hilux Rangga Flat Deck Standard M/T Diesel 3 Way, Fortuner GR Sport 4x4, Agya Tipe G, Veloz dan Voxy, juga ditampilan pada pameran otomotif yang berlangsung pada 22 November hingga 1 Desember 2024.

Melalui berbagai inovasi serta penawaran menarik, Toyota memberikan kemudahan maupun keuntungan bagi pelanggan yang ingin membeli kendaraan baru, baik untuk keperluan pribadi maupun armada.

Salah satu program unggulan dari Toyota Spektakuler, yang memberikan kesempatan bagi pembeli untuk memperoleh penawaran menarik pada berbagai model populer seperti All New Veloz, All New Avanza, dan New Rush.

Program ini menawarkan keuntungan berupa bunga kredit rendah mulai ari 2,9 persen dengan jangka Waktu hingga 3 tahun, pilihan uang muka (down payment) yang fleksibel, mulai dari 20 persen, 25 persen sampai dengan 30 persen. 

Guna mempermudah proses pembelian, Toyota juga menyediakan fasilitas pembelian online melalui Toyota Official Store Solution (TOSS). Hal ini memberikan kenyamanan bagi pelanggan yang lebih suka bertransaksi secara digital.

Kendaraan elektrifikasi, flexy fuel vehicle, dan ICE Toyota yang Dipajang di MUF GJAW 2024. (Foto: Adiantoro/NTV)

Sementara bagi pelanggan yang mencari solusi fleksibel dalam memiliki kendaraan, program KINTO dari Toyota menawarkan cara mudah untuk mengendarai mobil baru dengan sistem subscription.

Di pameran akhir tahun ini, Toyota juga memberikan promo uang elektronik senilai Rp1 juta untuk pelanggan yang memilih program ini. KINTO memungkinkan pelanggan untuk menikmati kenyamanan mobil Toyota tanpa beban kepemilikan jangka panjang.

Selain itu, bagi pelanggan yang ingin menukarkan mobil lama mereka dengan kendaraan baru Toyota, bisa memanfaatkan program Toyota Trade In yang menawarkan sejumlah kemudahan. Dalam program ini, pelanggan bisa mendapatkan cashback sebesar Rp2,5 juta serta kesempatan memenangkan lucky draw senilai Rp1,5 juta (selama persediaan masih ada).

Toyota juga memperkenalkan sejumlah program after sales yang memberikan rasa tenang bagi pelanggan dalam merawat kendaraan mereka. Salah satu program unggulan adalah T-Care, yang memberikan layanan bebas biaya jasa dan suku cadang hingga tujuh kali servis untuk kendaraan baru dengan masa berlaku hingga 3 tahun atau 60.000 km.

Bagi pelanggan yang membeli mobil Toyota di GJAW 2024, program ini memberikan manfaat lebih dengan layanan ekstra berupa extended warranty selama 1 tahun atau 20.000 km, syaratnya mereka melakukan servis berkala di bengkel resmi Toyota.

Bagi pemilik Agya dan Calya, Toyota menawarkan program T-Care Lite, yang memberikan manfaat bebas biaya jasa hingga 7 kali servis atau maksimal 3 tahun/60.000 km, serta kesempatan membeli paket tambahan T-Care Lite+ untuk suku cadang pada servis ke-2 hingga ke-7.

Dengan berbagai program menarik yang ditawarkan di MUF GJAW 2024, Toyota memberikan kesempatan emas bagi pelanggan untuk memiliki mobil baru dengan keuntungan yang beragam.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close