Jumlah Produksi Mobil Hyundai dan Kia di Luar Korea Capai 3,68 Juta Unit pada 2023

Nusantaratv.com - 26 Februari 2024

Ilustrasi. Logo Hyundai. (Reuters)
Ilustrasi. Logo Hyundai. (Reuters)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Jumlah produksi mobil Hyundai Motor Co., dan Kia Corp., di luar Korea menembus 3,68 juta unit pada 2023.

Angka ini menjadikannya sebagai produksi luar negeri terbesar sejak merebaknya pandemi Covid-19, seperti dilansir dari Yonhap, Senin (26/2/2024).

Menurut data dari Asosiasi Produsen Mobil Korea (Korean Automobile Manufacturers Association/KAMA), Hyundai dan Kia, produsen mobil ternama asal Korea Selatan (Korsel) itu, memproduksi 3.678.831 kendaraan di 13 basis produksi luar negeri pada tahun lalu.

Hyundai memproduksi 2.243.069 kendaraan di delapan negara, yakni Amerika Serikat (AS), India, China, Turki, Republik Ceko, Brasil, India, dan Singapura. Sementara Kia memproduksi 1.435.762 kendaraan di AS, China, Slovakia, Meksiko, dan India.

Output gabungan tahun lalu menunjukkan peningkatan sebesar 2,9 persen dibandingkan 2022. Angka ini juga merupakan angka terbesar dalam empat tahun sejak 2019 sebelum terjadinya pandemi Covid-19.

Di setiap negara, kendaraan yang diproduksi dari India berjumlah 1,08 juta unit, disusul AS, China, dan Slovakia masing-masing sebanyak 727.000 unit, 394.249 unit, dan 352.240 unit.

Dalam lintasan pertumbuhan produksi secara keseluruhan, penurunan produksi yang konsisten di China merupakan hal yang menonjol. Output gabungan perusahaan-perusahaan di China berjumlah 1,83 juta unit pada 2016.

Rusia juga menonjol karena Hyundai, yang mengoperasikan basis produksi di Saint Petersburg, tidak memproduksi satu pun kendaraan di negara tersebut pada tahun lalu.

Hyundai secara konsisten memproduksi lebih dari 200.000 unit setiap tahunnya di Rusia dari 2012 hingga 2022. Namun, produksinya menurun tajam menjadi sekitar 40.000 unit pada 2022 dan pabrik tetap ditangguhkan sejak pecahnya Perang Ukraina.

Dan, untuk pertama kalinya, perusahaan tahun lalu memproduksi 595 kendaraan di Singapura, di mana mereka membuka Pusat Inovasi Hyundai Motor Group Singapura.

Diluncurkan tahun lalu, pusat ini berfungsi sebagai tempat uji coba di mana Hyundai Motor Group melakukan pusar penelitian dan pengembangan (research and development/R&D) mobilitas masa depan yang berpusat pada manusia, teknologi, manufaktur, dan bisnis.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close