Nusantaratv.com - Produsen mobil China, SAIC-GM-Wuling (SGMW), melaporkan penjualan yang kuat dalam sembilan bulan pertama 2021.
Tercatat, lebih dari 1,27 juta unit kendaraan terjual, kata perusahaan itu, seperti dikutip dari Xinhua, Jumat (15/10/2021).
SGMW, perusahaan patungan antara SAIC Motor, General Motors (GM) dan Liuzhou Wuling Motors, menjual 1.270.148 unit kendaraan selama periode Januari-September, atau naik 23,3 persen year on year (YoY).
Baca Juga: Krisis Chip Semikonduktor, Penjualan Toyota Anjlok di China Pada September
"Merek utama Wuling terjual 1.002.703 unit kendaraan pada periode tersebut, naik 39,5 persen YoY, sementara penjualan kendaraan energi baru (New Energy Vehicle/NEV) perusahaan meningkat lebih dari tiga kali lipat selama periode tersebut," kata perusahaan itu.
Berbasis di Liuzhou, di Daerah Otonomi Guangxi Zhuang China selatan, SGMW memproduksi model NEV termasuk Wuling MINI EV dan Baojun NEV. Wuling Mini EV merupakan mobil listrik mungil yang dijual setara Rp60 jutaan. Mini EV menjadi mobil listrik terlaris di China saat ini, mengalahkan Tesla.