Nusantaratv.com - Honda Motor Co., pada Senin (4/10/2021) mulai menjual mobil baru secara online di Jepang.
Ini menjadi produsen otomotif pertama di Jepang yang memungkinkan pelanggan di pasar domestik untuk menyelesaikan seluruh prosedur penjualan, termasuk perkiraan harga, kontrak dan penyaringan kredit pinjaman.
Layanan yang disebut 'Honda ON' ini awalnya hanya ditawarkan kepada warga Tokyo berdasarkan kontrak berlangganan dan akan diperluas secara nasional di masa depan. Kebijakan Honda ini merupakan respons atas meningkatnya keinginan konsumen untuk menghindari komunikasi tatap muka saat pandemi virus corona (Covid-19) dan kaum milenial.
Pelanggan akan memilih kontrak tiga tahun atau lima tahun untuk salah satu dari empat model andalan Honda yang tersedia di bawah layanan, membayar biaya bulanan, termasuk biaya pemeliharaan dan pemeriksaan wajib. Selain itu, ada opsi untuk membeli mobil langganan sebelum kontrak berakhir.
Baca Juga: Tahun Depan, Honda Kolaborasi dengan Google
Di sisi lain, Toyota Motor Corp menawarkan layanan berlangganan serupa di Jepang yang memungkinkan pelanggan mengembalikan kendaraan saat kontrak berakhir. Pengguna layanan Toyota akan dikenakan biaya tambahan jika kendaraan mereka melebihi jarak tempuh tertentu.
Penjualan mobil secara online telah diperkenalkan di luar negeri oleh produsen mobil seperti raksasa kendaraan listrik Tesla Inc., Toyota dan Nissan Motor Co telah menyiapkan sistem di Amerika Serikat (AS) yang memungkinkan pelanggan menyelesaikan pembelian mobil baru secara online.
Di situs web yang dioperasikan oleh anak perusahaan Honda, pelanggan dapat memilih model mobil dan menentukan pilihan. Pelanggan hanya perlu pergi ke showroom saat mengambil mobil mereka.
Nissan juga akan mengizinkan pelanggan di Jepang untuk menyelesaikan pembelian secara online kendaraan sport listrik Ariya baru, yang dijadwalkan mulai dijual musim dingin ini.