Ford Tarik Lebih Dari 38 Ribu Unit Mobil Listrik Mustang Mach-E, Ini Alasannya

Nusantaratv.com - 27 September 2021

Ilustrasi Ford. (Net)
Ilustrasi Ford. (Net)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Produsen mobil asal Amerika Serikat (AS), Ford Motor Co., melakukan penarikan kembali (recall) terhadap mobil listrik Mustang Mach-E yang diproduksi mulai 24 Februari hingga 18 Juni 2021.

Penarikan itu dilakukan karena adanya masalah pada kaca depan dan sunroof yang tidak terpasangn dengan sempurna, seperti dikutip dari Hindustan Times, Senin (27/9/2021).

Menurut laporan Automotive News, total 38.714 unit mobil listrik Ford Mustang Mach-E di Amerika Utara dan Eropa telah ditarik. Laporan lain menyebutkan Administrasi Keselamatan Lalu Lintas Jalan Raya Nasional (NHTSA) Amerika Serikat (AS) telah mendaftarkan penarikan pada 14 September lalu.

Laporan tersebut menunjukkan 17.692 unit dan 13.544 unit mobil listrik tersebut berpotensi terkena dampak masalah ini. Sekitar 38.714 mobil listrik Mach-E memiliki masalah kaca depan, yang berpotensi terpisah dari kendaraan saat terjadi kecelakaan.

Sedangkan sekitar 27.318 unit lainnya memiliki masalah pada panoramic sunroof yang dapat terpisah dari kendaraan saat pengguna mengemudi. Ford mengatakan mereka tidak mengetahui adanya kecelakaan atau cedera terkait dengan kedua penarikan tersebut, tetapi akan mengganti kaca depan dan sunroof pada Mustang Mach-E di diler. 

Pemilik kendaraan yang terkena dampak penarikan akan menerima surat pemberitahuan mengenai kedua masalah tersebut pada 27 Oktober 2021. Pihak diler telah diarahkan untuk mengganti kaca depan dan memasang perekat tambahan pada ikatan panoramic sunroof. Kedua layanan ini akan diberikan kepada pemilik mobil listrik Mustang Mach-E secara gratis.

Awal bulan ini, dilaporkan Ford memutuskan menghentikan sementara produksi Mustang di pabrik perakitan Flat Rock, Michigan, AS, akibat terjadi kebocoran gas. Perusahaan menemukan sebuah kebocoran kecil yang terjadi pada pipa penyalur bahan bakar ke pabrik untuk kendaraan yang sedang diproduksi.
 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close