BMW Tarik 142.754 Kendaraan di China

Nusantaratv.com - 13 September 2021

BMW. (Istimewa)
BMW. (Istimewa)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - BMW (China) Automotive Trading Ltd., melakukan penarikan kembali (recall) terhadap 142.754 unit kendaraan impor.

Recall dilakukan karena berisiko terhadap keselamatan akibat kebocoran bahan bakar setelah regulator pasar China meluncurkan penyelidikan terkait kerusakan tersebut, seperti dikutip dari Xinhua, Senin (13/9/2021).

Penarikan kembali melibatkan mobil impor BMW 116i, 118i, 120i, 125i, 218i, 220i, 320i, 325i, 328i, 330i, 340i, 420i, 428i, 430i, 435i, 440i, M135i, M2, M235i, M3, M4 dan Active Hybrid 3, yang diproduksi antara 7 September 2011 dan 30 April 2016, menurut Administrasi Negara untuk Peraturan Pasar (SAMR).

Baca Juga: Tahun Depan, BMW Yakin Penjualan Kendaraan di China Melonjak

Cacat yang terkait dengan desain dan pembuatan tangki bahan bakar dapat menyebabkan kebocoran bahan bakar ketika tangki terisi penuh setelah kendaraan digunakan untuk beberapa waktu, yang dapat menimbulkan bahaya keselamatan, kata pemerintah.

Penarikan kembali terhadap kendaraan seri 3 telah dimulai, sedangkan penarikan untuk mobil lainnya akan dimulai pada 29 Oktober mendatang. Produsen mobil asal Jerman itu berjanji bakal menguji kehilangan tekanan tangki bahan bakar terhadap kendaraan yang terkena dampak dan mengganti bagian yang rusak secara gratis.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close