Nusantaratv.com - Keluarga Besar Putra Putri Polri Daerah Nusa Tenggara Timur menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-V di Mapolda NTT, Sabtu (20/8/2022).
Kegiatan yang diselenggarakan di Ruang Rapat Utama Mapolda NTT ini dibuka oleh Wakapolda NTT Brigjen Pol. Heri Sulistianto.
Pembukaan Musda V dihadiri oleh Ketua Umum KBPP Polri, Evita Nursanty, bersama pengurus pusat dan Ketua KBPP Polri Daerah NTT, Lay Djarajoera, beserta pengurus.
Hadir juga pejabat utama Polda NTT diantaranya Irwasda yang diwakili oleh Auditor media TK III Kombes Pol Taufik Irpan Awaluddin, Dirbinmas Kombes Pol. Taufiq Tri Atmojo dan Kapolresta Kupang Kota Kombes Pol Rishian Krisna Budhiaswanto, serta pengurus Bhayangkari Daerah NTT.
Kegiatan ini sendiri bertemakan "Transformasi KBPP Polri yang solid, modern, mandiri dan berwibawa".
Salah satu agenda penting dari kegiatan Musda V KBPP Polri ini adalah memilih ketua dan pengurusan baru KBBP Polri Daerah NTT. Selain itu untuk menyusun program kerja yang akan dicapai bersama dalam organisasi.
Pada kesempatan ini, Wakapolda NTT mengharapkan kepada KBBP Polri untuk turut berperan bersama Polri dalam mengentaskan berbagai masalah terkait demokratisasi dan globalisasi.
Dikatakannya, tercatat di Indonesia lebih dari 35 ribu LSM yang memerlukan kontrol, dimana dengan adanya kebangkitan civil society juga bermakna jika masyarakat kini lebih peduli terhadap isu HAM, gender dan lain-lain.
Dikatakannya, kegiatan musyawarah ini adalah alat organisatoris, oleh karena itu diharapkan dengan adanya hasil evaluasi ini dapat dijadikan sebagai landasan dalam menentukan kebijakan strategis bagi KBPP Polri NTT kedepan.
"Organisasi kemasyarakatan KBPP Polri merupakan wadah perhimpunan keluarga besar putra putri Polri di bawah pembinaan langsung Bapak Kapolri dan ketua umum KBPP Polri. Tentu sebagai wadah organisasi akan mempersiapkan kader-kader pemimpin baik dalam skala Daerah maupun Nasional untuk kepentingan bangsa dan NKRI", kata Brigjen Pol Drs. Heri Sulistianto.
Dijelaskan bahwa KBPP Polri menghimpun putra putri Polri untuk menjadi yang berkepribadian Pancasila serta berwatak luhur.
"Peran KBPP Polri di setiap daerah sangat penting, terlebih anggota KBPP Polri juga di tuntut untuk turut serta dalam membantu tugas-tugas kepolisian dalam ketertiban dan keamanan", ujar Wakapolda NTT.
"Hari ini adalah Musda V, oleh karena itu diharapkan kepada pengurus yang baru nantinya dapat menentukan langkah-langkah yang perlu di tempuh serta jalin harmonisasi dan saling menyayangi antara sesama", lanjutnya.
Ia juga mengharapkan bahwa di Musda ini terpilih orang-orang yang mampu mengawaki organisasi dengan baik.
"Siapapun yang nantinya menjadi pemimpin merupakan amanah, namun seorang pemimpin harus memahami bahwa pemimpin adalah seorang pelayan bukan jadi orang yang harus di layani agar pengurus KBPP Polri di manapun berada bisa memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat serta berbakti kepada nusa dan bangsa", harap Jenderal bintang satu ini.
Ia berpesan agar Pengurus KPBP Polri nantinya menjadi suri tauladan dihadapan anggota dan masyarakat luas serta memiliki visi kehidupan yang mampu menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
"Saya juga mengajak elemen KBPP Polri di NTT untuk selalu bersinergi dalam mensukseskan pelaksanaan program-program pemerintah seperti pemulihan ekonomi pasca pandemi serta program-program pemerintah lainnya", tandas Wakapolda NTT.