Tokoh Masyarakat DIY Syukri Fadholi Ajak Semua Pihak Jaga Kamtibmas Pemilu 2024

Nusantaratv.com - 18 Oktober 2023

Tokoh masyarakat DIY M Syukri Fadholi.
Tokoh masyarakat DIY M Syukri Fadholi.

Penulis: Mochammad Rizki

Nusantaratv.com - Tokoh masyarakat Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) M. Syukri Fadholi, mengajak seluruh pihak untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas). Sebab, menurutnya hal ini merupakan kebutuhan bersama, sehingga hadirnya kamtibmas yang terpelihara bukan hanya menjadi tanggung jawab aparat keamanan. 

"Kamtibmas tidak sekadar diserahkan kepada Polri dan TNI, tetapi sebagai masyarakat dan umat Islam serta warga negara Indonesia yang baik, berkewajiban untuk bisa menciptakan kehidupan yang tertib dan aman," ujar Syukri yang juga Ketua Dewan Presidium Forum Ukhuwah Islamiyah (FUI) Yogyakarta, Rabu (18/10/2023). 

Kamtibmas yang terjaga atau kondusif ini, kata dia, sangat penting dihadirkan bersama-sama. Khususnya di masa-masa Pemilu 2024 seperti saat ini. Ia pun berharap masyarakat tetap damai di tahun politik. 

"Bahwa menghadapi tahun pemilu, tahun 2024 yang akan datang, kepada masyarakat dan umat Islam di DIY untuk tetap tenang dan menjaga situasi kamtibmas dengan baik dan juga tentram, agar masyarakat aman dan damai," tuturnya. 

Dengan kamtibmas yang terjaga, menurutnya penyelenggaraan Pemilu 2024 pun bisa berjalan dengan baik dan lancar. Syukri tak ingin muncul konflik di Pemilu, apalagi sampai terjadi dan berdampak di level masyarakat bawah. 

"Semoga Allah memberikan pertolongan kepada bangsa dan negara Indonesia ini, dalam Pemilu 2024 yang akan datang, tetap diberikan kondisi yang tertib, aman dan damai, kemudian bangsa ini selamat dari prahara kehidupan yang akan datang," tuturnya. 

Syukri juga mengimbau masyarakat Yogyakarta, agar bersama-sama menentukan hak pilihnya. Ia ingin masyarakat tidak golput, karena hal itu merugikan masyarakat itu sendiri dan juga bangsa. Mantan Wakil Wali Kota Yogyakarta tersebut pun berharap, agar masyarakat dapat memilih pemimpin yang terbaik nantinya di Pemilu 2024. 

"Sebagai warga negara Indonesia berkewajiban untuk menyukseskan Pemilu 2024 yang akan datang dengan jujur dan adil. Dan kewajiban kita memilih sosok pemimpin yang amanah, jujur dan berpihak kepada rakyat, bangsa dan negara," tandasnya.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close