Tim SAR Gabungan Temukan Dua Nelayan Hilang di Alor NTT

Nusantaratv.com - 04 Februari 2024

Upaya pencarian Tim SAR Gabungan terhadap dua nelayan hilang di Kabupaten Alor, Provinsi NTT, Sabtu (3/2/2024). (ANTARA/HO-Dokumentasi Kantor Basarnas Maumere)
Upaya pencarian Tim SAR Gabungan terhadap dua nelayan hilang di Kabupaten Alor, Provinsi NTT, Sabtu (3/2/2024). (ANTARA/HO-Dokumentasi Kantor Basarnas Maumere)

Penulis: Alber Laia

Nusantaratv.com - Tim SAR menemukan dua nelayan yang dilaporkan hilang saat melaut sejak Jumat (2/2/2024) di antara perairan Pulau Sika dan Tanjung Babi, Kabupaten Alor, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).
 
"Tim SAR yang tiba di lokasi kejadian pada Sabtu (3/2/2024) pukul 16.00 Wita langsung melakukan penyisiran, namun belum membuahkan hasil. Sekitar pukul 18.30 Wita barulah Tim SAR mendapatkan informasi dari keluarga korban bahwa keduanya selamat ditemukan nelayan terdampar di perairan Marataing, sekitar 25 nautical mile ke arah timur dari lokasi kejadian," kata Kepala Kantor Basarnas Maumere Supriyanto Ridwan dalam keterangan yang diterima di Labuan Bajo, Minggu (4/2/2024).
 
Dia menjelaskan kedua nelayan ini merupakan kakak-beradik bernama Muhammad Bakar (32) dan Aditia (13). Keduanya warga Desa Adang, Kecamatan Alor Barat Laut, Kabupaten Alor.
 
Usai ditemukan kedua korban bersama perahunya ditarik oleh nelayan menuju Pantai Kokar Alor.
 
Kondisi kedua korban saat ditemukan dalam keadaan cukup lemas dan mengalami dehidrasi karena terombang-ambing di laut.
 
Kedua kakak beradik itu berangkat melaut pada Jumat (2/2/2024) sekitar pukul 04.30 Wita menggunakan perahu fiber. Mereka dari Pantai Kokar Alor menuju perairan antara Pulau Sika dan Tanjung Babi.
 
Namun mereka yang seharusnya kembali pada pukul 18.00 Wita tidak kunjung pulang. Pihak keluarga telah berupaya mencari mereka, namun belum membuahkan hasil dan melaporkan kejadian tersebut ke Pos SAR Alor.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close