Tema Debat Capres Pertahanan dan Keamanan, Cak Imin Heran Negara Pilih Ngutang Demi Alat Perang

Nusantaratv.com - 07 Januari 2024

Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar
Cawapres nomor urut 1, Muhaimin Iskandar

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Debat calon presiden yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan kembali digelar dengan mengusung tema pertahanan, keamanan, hubungan internasional, globalisasi, geopolitik, dan politik luar negeri.

Untuk format debat ketiga yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024) pukul 19.00 WIB ini, tak ada yang berubah sebagaimana yang telah dilakuan sebelumnya.

Debat digelar dalam 6 segmen dengan durasi waktu 150 menit, yaitu 120 menit untuk debat Calon Presiden dan 30 menit untuk jeda iklan.

Namun ada hal menarik yang ucapkan oleh pasangan Anies Baswedan, Muhaimin Iskandar atau yang akrab disapa Cak Imin jelang berlangsungnya debat.

Menurut Cak Imin, lebih penting membeli alat pertanian dari pada alat perang. Hal itu dikatakannya menanggapi tema yang diusung pada debat capres 2024 nanti.

Tak hanya itu saja, cak Imin juga mengaku heran kenapa negara lebih memilih untuk berhutang demi membeli alat perang ketimbang alat pertanian.

"Kita nggak perang, kenapa kebanyakan utang beli alat perang? Lebih baik utang untuk beli alat pertanian," kata Cak Imin dalam acara Nitip Gus bersama kelompok petani di Kabupaten Bandung, Rabu (3/1/2024) lalu.

"Buat apa kita utang ratusan triliun tapi tidak untuk sesuatu yang nyatanya tak dibutuhkan? Nyatanya kita butuh pangan," ujar Cak Imin.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close