Sopir Truk Rugi Gegara Macet 12 Jam Akibat Demo Buruh di Bekasi

Nusantaratv.com - 23 November 2023

Ilustrasi. (Tvone)
Ilustrasi. (Tvone)

Penulis: Mochammad Rizki

Nusantaratv.com - Massa buruh menggelar aksi demonstrasi di kawasan industri Cikarang, Kabupaten Bekasi, sejak pagi tadi. Akibatnya, kemacetan pun terjadi. 

Nur Hasan (31), sopir truk yang terjebak di kemacetan imbas dari aksi demo buruh ini mengaku telah menunggu hingga 12 jam. Dia datang sejak pukul 05.30 WIB dan jalan sudah ditutup.

"Dari jam setengah 6 pagi tadi di Bunderan terus bisa jalan dikit. Di sini ternyata di blokadenya," ujarnya saat ditemui di lampu merah Cibitung, pukul 17.00 WIB, Kamis (23/11/2023).

Hasan yang mengendarai truk pencampur semen untuk proyek Jalan Tol Jakarta-Cikampek Selatan ini merasa dirugikan dengan pemblokiran jalan yang dilakukan oleh para pendemo. Karena, kerugian akibat bekunya bahan yang ia bawa diperkirakan mencapai Rp 8 juta.

"Ya kalo dibilang ngerugiin, ngerugiin sih. Ini kan mixer. Dipakai untuk proyek lain. Dari pagi kan kita udah ditungguin nih, seharusnya kan kita ngejar proyek Jalan Tol Japek (Jakarta-Cikampek) Selatan," kata dia

"Tapi karena ada orasi ini jadi nggak bisa. Ini juga udah bekuan lah. Semennya yang di dalem udah beku. Rugi ya rugi. Biaya bobol ya lebih dari Rp 8 jutaan. Mau mundur nggak bisa. Maju nggak bisa. Udah stuck di sini," jelas dia.

Selaras dengan Hasan, Awang (23), sopir truk yang juga terkena macet imbas dari demo buruh ini mengaku lelah dengan lamanya waktu tunggu akibat pemblokadean jalan. Ia yang juga telah menunggu sejak pukul 05.50 WIB itu merasa getir karena hari ini tak akan dapat upah karena tak tercapainya tujuan muatan yang seharusnya dibongkar pada pukul 09.00 pagi ini.

"Cuma buat kita-kita yang kayak sopir-sopir kayak gini, yang buat kehidupannya kalau udah narik baru dapet duit, buat makan besok, susah sih. Harusnya bongkaran jam 9 pagi tadi tapi jam segini masih di sini," kata dia.

Meski begitu, ia tak menampik jika orasi buruh ini mungkin saja bermanfaat bagi para buruh. Namun ia menyayangkan adanya pemblokadean jalan yang berimbas pada pekerjaan utamanya itu, mengutip Detikcom.

"Ya sebenernya orasi buruh gini ya bener buat buruh. Tapi buat saya yang sopir kayak gini, capek lah pokonya," jelas dia.

Sebelumnya, massa buruh berdemonstrasi di kawasan industri Cikarang, Kabupaten Bekasi, pagi ini. Imbasnya, terjadi kemacetan arus lalu lintas di sejumlah titik menjelang lokasi demo

Terlihat pukul 18.00 WIB, lalu lintas sudah mulai terurai. Demo buruh pun sudah berakhir.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close