Sondang Tampubolon Serap Aspirasi Masyarakat Dalam Menjawab Tantangan Zaman

Nusantaratv.com - 21 Juli 2023

Anggota DPR RI Komisi VI dari Fraksi PDI Perjuangan, Sondang Tampubolon gelar silaturahmi dengan para relawan
Anggota DPR RI Komisi VI dari Fraksi PDI Perjuangan, Sondang Tampubolon gelar silaturahmi dengan para relawan

Penulis: Arfa Gandhi

Nusantaratv.com - Anggota DPR RI Komisi VI dari Fraksi PDI Perjuangan, Sondang Tampubolon menggelar silaturahmi dengan para relawan di lapangan HS Agung, Duren Sawit, Jakarta Timur, Jumat (21/07/2023).

Selain mengadakan acara silaturahmi kepada relawan, Sondang Tampubolon juga mengadakan kegiatan sosialisasi peraturan perundangan-undangan di bidang koperasi dan UMKM bersama Kementerian Koperasi.

Selain itu, Ia juga terus melakukan konsolidasi kepada para relawan dan seluruh masyarakat agar tercipta Pemilu 2024 yang aman, damai dan kondusif.

Menurutnya, Pemilu 2024 harus berjalan sesuai dengan amanat undang-undang sehingga dapat terpilih pemimpin serta anggota legislatif dengan baik.

"Saya bertemu dengan masyarakat Jakarta Timur menyampaikan hal-hal yang penting untuk masyarakat terutama dalam hal Pemilu 2024 Bagaimana kita bisa menciptakan suasana pesta demokrasi yang kondusif dan tidak ada terpecah belah," kata Sondang Tampubolon.

Terkait sosialisasi peraturan perundangan-undangan di bidang koperasi dan UMKM bersama Kementerian Koperasi, sebagai wakil rakyat, Sondang juga menyerap aspirasi masyarakat guna menjawab tantangan zaman yang nantinya akan kembali Ia perjuangan di parlemen.

"Pada kesempatan ini saya juga mengajak langsung mitra kerja kami dari DPR RI untuk menyampaikan langsung apa yang sudah dikerjakan oleh Kementerian Koperasi dan UMKM beserta dengan DPR RI di Komisi VI tentang undang-undang perkoperasian bagaimana harus dilakukan revisi undang-undang agar bisa menjawab tantangan zaman dan alhamdulillah tadi banyak sekali masukan-masukan dari masyarakat dan itu membuat kita bisa menyuarakan kembali di parlemen," jelasnya.

Halaman

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close