Serangan Rudal Israel ke Damaskus Tewaskan Empat Tentara

Nusantaratv.com - 27 April 2022

Asap mengepul di lahan penyimpanan kontainer setelah rudal Israel di pelabuhan Latakia. (Reuters)
Asap mengepul di lahan penyimpanan kontainer setelah rudal Israel di pelabuhan Latakia. (Reuters)

Penulis: Supriyanto

Nusantaratv.com - Empat tentara Suriah tewas dan tiga terluka setelah serangan rudal Israel ke Damaskus, menurut kementerian pertahanan Suriah, dikutip dari sumber militer.

Serangan rudal itu diketahui dari pertahanan udara Suriyah yang dilaporkan media pemerintah pada Rabu (27/4/2022).

“Pertahanan udara kami menghadapi agresi Israel di pinggiran Damaskus,” kata kantor berita SANA.

Koresponden AFP di ibukota Suriah mengatakan mereka mendengar ledakan keras, seperti dikutip dari Al Arabiya, Rabu (27/04/2022).

Sejak perang saudara pecah di Suriah pada tahun 2011, Israel telah melakukan ratusan serangan udara ke dalam negeri Suriah, menargetkan posisi pemerintah serta pasukan gabungan yang didukung Iran dan pejuang kelompok militan Syiah Lebanon Hizbullah.

Sementara Israel jarang mengomentari serangan individu, mereka mengakui serangan telah meningkat ratusan sejak 2011.

Konflik di Suriah telah menewaskan hampir setengah juta orang dan memaksa sekitar setengah penduduknya untuk mengungsi, pergi dari rumah mereka.(Annissya Chusnul Khotimah)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close