Semen Indonesia Group Kolaborasi dengan Sondang Tampubolon Sosialisasi Peran BUMN bagi Kemajuan Indonesia

Nusantaratv.com - 04 April 2023

Sondang Tampubolon Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan
Sondang Tampubolon Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan

Penulis: Ramses Manurung

Nusantaratv.com - Perusahaan BUMN yang bergerak di bidang industri persemenan, PT Semen Indonesia (Persero) Tbk atau Semen Indonesia Group (SIG) dan PT Waskita Karya (Persero) Tbk berkolaborasi dengan Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan, Sondang Tampubolon mengadakan sosialisasi tentang peran BUMN dalam pembangunan untuk kemajuan Indonesia. 

Kegiatan sosialisasi yang digelar di Coverage Cafe di Jalan Laksamana Malahayati, Cipinang Muara, Jakarta Timur Jakarta, pada Selasa (4/4/2023) disambut antusias oleh ratusan peserta yang terdiri dari pelajar, mahasiswa dan masyarakat lainnya. 

Apalagi dalam sosialisasi kali ini disediakan hadiah menarik bagi para peserta yang berhasil menjawab pertanyaan seputar topik sosialisasi yang dilontarkan para narasumber. 

Hadir sebagai narasumber Roy Tampubolon selaku Solution Management Senior Officer dan 
Sondang Tampubolon Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan. 

Di hadapan ratusan peserta sosialisasi, Solution Management Senior Officer, Roy Tampubolon menjelaskan Semen Indonesia Tbk adalah perusahaan BUMN yang bergerak di bidang industri persemenan. 

“Semen Indonesia Tbk saat ini memayungi enam anak perusahaan yaitu PT Semen Padang, PT Semen Gresik, PT Semen Tonasa, PT Solusi Bangun Indonesia Tbk, Thang Long Cement Company di Vietnam dan yang baru bergabung terakhir PT Semen Baturaja Tbk,” papar Roy Tampubolon. 

Roy lebih lanjut menerangkan sebagai BUMN, PT Semen Indonesia Tbk adalah tangan kanan pemerintah atau perpanjangan tangan pemerintah untuk mendukung program pembangunan infrastruktur yang dikerjakan Kementerian PUPR. 

Selain mendukung Kementerian PUPR dalam pembangunan infrastruktur, sambung Roy, PT Semen Indonesia Tbk juga berperan aktif mendukung perekonomian.

“Dimana saat ini kita sudah mampu memproduksi 52,26 ton per tahun,” ujarnya.

Di samping itu, lanjut Roy, PT Semen Indonesia Tbk juga sangat concern dalam melakukan inovasi-inovasi terkait produk-produknya.  

Roy menyebut salah satu inovasi yang dilakukan adalah dalam produksi beton. 

“Sekarang ini kita punya beton yang bisa memperbaiki jalan hanya dalam beberapa jam saja. Tidak perlu berhari-hari. Jadi kalau ada jalan bolong-bolong itu bisa langsung ditambal,” terangnya.

“Kemudian kita juga sekarang sudah memproduksi beton berpori. Sehingga air tidak tergenang,” imbuhnya.

Roy menekankan PT Semen Indonesia Tbk sebagai BUMN akan mendukung seluruh program pemerintah berkolaborasi dengan Kementerian PUPR. 

PT Semen Indonesia Tbk, sambung Roy, telah berkontribusi dalam proyek-proyek strategis nasional sejak lama. Pihaknya turut berperan dalam pembangunan sejumlah bangunan dan infrastruktur yang monumental. Mulai dari Masjid Istiqlal, Stadion Gelora Bung Karno, Monumen Nasional, renovasi Candi Borobudur hingga Jembatan Suramadu serta Jalan Kelok 9 di Sumatera Barat. 

“Saat ini memang semakin banyak semen asing yang masuk ke Indonesia. Tetapi PT Semen Indonesia Tbk harus selalu bisa tetap bertahan karena kita satu-satunya produk semen BUMN yang terbesar. Jangan sampai kalah dengan asing,” tukasnya. 

Pada kesempatan yang sama, Anggota Komisi VI DPR RI dari Fraksi PDI Perjuangan Sondang Tampubolon mengatakan sosialisasi tentang peran PT Semen Indonesia Tbk dan BUMN bertujuan agar masyarakat khususnya generasi muda di Jakarta Timur mengetahui dan termotivasi untuk ikut berperan dalam pembangunan bangsa. 

“Supaya ngerti apa sih kira-kira yang dikerjakan oleh pemerintah saat ini dan juga DPR RI,” kata Sondang Tampubolon. 

“Saya mau jelaskan tentang Semen Indonesia Group atau SIG. SIG itu adalah perusahaan BUMN,” lanjutnya 

“Siapa yang pernah bangun rumah? 

Pakai semen merk apa? Ada yang pernah pakai Semen Gresik. Kemudian ada yang pernah dengar Semen Padang. Jadi Semen Indonesia Group itu punya produk macam-macam. Salah satunya tadi disebutkan adalah Semen Gresik, Semen Padang, Semen Tonasa dan sekarang bertambah lagi namanya Semen Baturaja di Palembang,” imbuhnya.

Sondang menerangkan Semen Baturaja adalah satu perusahaan yang diakuisisi pada 2022 lalu. 

“Kenapa kita lakukan sosialisasi pada hari ini? Karena kami ingin menunjukkan bahwa kinerja pemerintah, BUMN dan DPR RI dalam hal kontribusi terhadap pembangunan bangsa dan negara seperti tadi disebutkan oleh Pak Roy,” kata Sondang.

“Apa sih bangunan-bangunan ataupun gedung-gedung yang menggunakan semen dari SIG?”

Salah satunya adalah masjid termegah dan termewah yang pernah ada di Indonesia yaitu Masjid Istiqlal. Kemudian Monumen Nasional, lalu ada jalan layang, jalan tol termasuk jalan tol Becakayu yang dibangun oleh Waskita Karya atau Wijaya Karya. 

“Dan oleh karenanya kita harus bangga menggunakan produk-produk yang dihasilkan oleh bangsa sendiri,” tandas Sondang Tampubolon. 

“Jadi banggalah, ternyata kita dari tahun sekian setelah kita merdeka, kita sudah mempunyai satu perusahaan yang namanya Semen Indonesia yang bergerak di bidang konstruksi ataupun infrastruktur. Membangun jalan, bangun gedung, jalan raya, jembatan, bendungan dan lain sebagainya,” paparnya.

Sondang menekankan itu adalah bukti nyata bahwa pemerintah komitmen untuk membangun bangsa dan negara. 

“Saya berharap nanti para pelajar dan mahasiswa serta generasi semua setelah lulus bisa ikut berkontribusi 
membangun bangsa kita. Apapun latar belakang jurusannya. Baik hukum, sipil, ekonomi, informatika, seni budaya, sastra dan lain sebagainya ambil peran masing-masing untuk membangun bangsa dan negara kita tercinta Indonesia,” pungkas Sondang Tampubolon. 

Acara sosialisasi kali ini terasa spesial karena dilaksanakan bertepatan dengan bulan Ramadhan. Kegiatan diakhiri dengan berbuka puasa bersama.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close