Sah! AHY Jabat Menteri ATR, Hadi Gantikan Mahfud

Nusantaratv.com - 21 Februari 2024

Pelantikan AHY dan Hadi Tjahjanto. (YouTube)
Pelantikan AHY dan Hadi Tjahjanto. (YouTube)

Penulis: Mochammad Rizki

Nusantaratv.com - Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sudah resmi menjabat Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN). Ini terjadi setelah dirinya dilantik oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024). 

Selain AHY, Jokowi juga melantik Hadi Tjahjanto menjadi Menko Polhukam menggantikan Mahfud MD, yang maju sebagai calon wakil presiden (cawapres) di Pemilu 2024. Hadi sebelumnya merupakan Menteri ATR/Kepala BPN. 

Pelantikan keduanya diawali dengan pengambilan sumpah yang dipimpin Jokowi. 

"Sebelum saya mengambil sumpah, berkenaan dengan pengangkatan saudara-saudara sebagai menteri negara Kabinet Indonesia Maju dalam sisa masa jabatan periode 2019-2024, terlebih dahulu saya akan bertanya kepada saudara-saudara, bersediakah saudara-saudara untuk diambil sumpah menurut agama Islam?," tanya Jokowi kepada AHY dan Hadi, dilihat dari kanal YouTube Sekretariat Presiden. 

"Bersedia," jawab AHY dan Hadi serempak. 

Sumpah pun dibacakan Jokowi. Seiring dengan itu, AHY dan Hadi menirukan pernyataan Jokowi.

Acara lalu dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pelantikan.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close