Road Show Penurunan Stunting di Labuan Bajo, Ketum Dharma Pertiwi Bagikan Makanan Untuk Ibu Hamil

Nusantaratv.com - 15 September 2022

Ketua Umum Dharma Pertiwi (DP), Hetty Andika Perkasa membagikan makanan tambahan bernurtisi tinggi kepada ibu-ibu hamil di Labuan Bajo, Manggarai Barat. Foto (Istimewa)
Ketua Umum Dharma Pertiwi (DP), Hetty Andika Perkasa membagikan makanan tambahan bernurtisi tinggi kepada ibu-ibu hamil di Labuan Bajo, Manggarai Barat. Foto (Istimewa)

Penulis: Gabrin | Editor: Supriyanto

Nusantaratv.com - Dalam Road Show penurunan stunting di Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, NTT Ketua Umum Dharma Pertiwi, Diah Erwiany Trisnamurti Hendrati atau akrab disapa Hetty Andika Perkasa memberikan bingkisan makanan tambahan (PMT) bernutrisi tinggi kepada ibu hamil dan baduta secara simbolis di Aula Kantor Bupati Manggarai Barat-Labuan Bajo, Kamis (15/9/2022).

Kegiatan mempersembahkan Makanan Tambahan (PMT) bernutrisi secara simbolis oleh Ketua Umum Dharma Pertiwi kepada 10 orang perwakilan ibu hamil dan 10 orang perwakilan baduta ini didampingi oleh Bupati Manggarai Barat Edistasius Endi, Ketua Penggerak PKK Provinsi NTT Ny. Julie Laiskodat, Dandim 1612 Manggarai, Sekda Manggarai Barat, Fransiskus S. Sodo, Ketua TP-PKK Manggarai Barat Ny. Trince Yuni, Kepala BKKBN Provinsi NTT, Wakil Ketua Dekranasda Manggarai Barat, Ny. Melly Weng, Kadis P2KBP3A Maria AM. Daduk dan nomor lainnya.

Give Makanan Tambahan (PMT) bernutrisi adalah salah satu kegiatan Road Show Ketum Dharma Pertiwi dalam rangka Percepatan Penurunan Stunting Di Labuan Bajo Kabupaten Manggarai Barat-NTT.

Kegiatan lainnya adalah demo masak menu gizi untuk baduta dan bumil oleh mitra Gula Vit, yang langsung ditinjau oleh Ibu Hetty Andika Perkasa (Isteri Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa).

Dalam kegiatan ini Ketua Umum Dharma Pertiwi yang merupakan organisasi pimpinan bagi organisasi istri Tentara Nasional Indonesia ini menyampaikan tentang pentingnya menjaga kesehatan dan peningkatan gizi anak, yang tidak mahal tapi memberikan asupan yang baik.

"Makanan sehat dan gizi itu tidak harus mahal, tapi makanan yang dijamin bisa memberi asupan yang baik bagi pertumbuhan anak, salah satunya dengan mengolah Daun Kelor," ujarnya.

Disela-sela kegiatan ini, Ny Hetty dan Perwakilan BKKBN Pusat melakukan dialog dan memberikan beberapa pertanyaan kepada ibu hamil dan baduta serta memberikan bingkisan bagi bumil dan baduta, terutama bagi ibu yang bisa menjawab pertanyaan.

Masih dalam rangkaian kunker percepatan penurunan stunting di Mabar, pagi tadi Ketum Dharma Pertiwi beserta rombongan menuju pelabuhan Water Front City untuk memberangkatkan Tim Baksos ke Pulau Messa. Tim Baksos terdiri dari Babinsa, Babinpotmar dan Babinkamtibmas dengan Sea Rider Lanal Labuhan Bajo.

Dari Water Front City, Ketum Dharma Pertiwi bersama meninjau kegiatan Metode Operasi Pria/MOP, Metode Operasi Wanita/MOW, Implant dan IUD serta meninjau sosialisasi pencegahan stunting di RSUD Komodo yang terletak di Merombok Desa Golo Bilas Kecamatan Komodo.

Di RSUD Komodo, Ny.Hetty Andika Perkasa melihat tempat registrasi, ruang screaning, ruang ganti, ruang tindakan, ruang observasi, ruang tunggu dan menyapa akseptor dilanjutkan pemberian simbolis dana kompensasi serta uang transportasi peserta MOP/MOW/Implant dan IUD.

Dari RSUD, Ny.Hetty menuju kantor Bupati untuk membuka kegiatan sosialisasi Pekarangan Pangan Lestari (P2L) kepada 100 orang Gabungan Persit KCK, Jalasenastri dan Pia Adhya Garini.

Setelah melaksanakan sosialisai,ketum bersama rombongan menuju obyek wisata Gua Batu Cermin yang terletak di desa Batu Cermin Labuan Bajo.

Seluruh rangkaian kegiatan kunker ketum Dharma Pertiwi bersama rombongan berjalan lancar dan berdampingan dengan Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat serta mendapat sambutan antusias warga Labuan Bajo.(*)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close