Putin Setujui Kabinet Menteri dan Direktur Baru Rusia

Nusantaratv.com - 15 Mei 2024

Presiden Rusia Vladimir Putin. (Foto: Reuters)
Presiden Rusia Vladimir Putin. (Foto: Reuters)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Presiden Rusia Vladimir Putin pada Selasa (14/5/2024) menyetujui kabinet menteri dan direktur baru beberapa departeman negaranya.

Dilansir dari Anadolu Agency, Kremlin dalam pernyataannya, menyebutkan Putin menandatangani dekrit terkait dalam membentuk pemerintahan baru secara resmi.

Pemerintahan tersebut terdiri dari 10 wakil perdana menteri dan 21 menteri federal. Sementara sebanyak 16 menteri dicalonkan oleh Perdana Menteri (PM) Mikhail Mishustin,

Sedangkan Menteri Pertahanan, Luar Negeri, Dalam Negeri, Keadilan, dan Situasi Darurat dicalonkan oleh Putin sendiri.

Secara khusus, pernyataan Kremlin mengangkat Andrey Belousov sebagai menteri pertahanan baru negara tersebut. Dia menggantikan Sergey Shoygu yang menjabat pada 2012 dan kini telah ditunjuk sebagai Sekretaris Dewan Keamanan Rusia.

Denis Manturov telah ditunjuk sebagai Wakil Perdana Menteri pertama, menggantikan Belousov yang menjabat pada 2020.

Selain Kementerian Pertahanan, Kementerian Transportasi, Perdagangan dan Industri, Energi, Olahraga, dan Pertanian mendapat menteri baru.

Sementara itu, kepala Garda Nasional Rusia, Badan Intelijen Asing, Badan Keamanan Federal, dan Badan Perlindungan Federal juga diangkat kembali.

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close