Profil Hadi Tjahjanto, Eks Panglima TNI yang Bakal Jadi Menkopolhukam

Nusantaratv.com - 20 Februari 2024

Hadi Tjahjanto. (Foto: Instagram @hadi.tjahjanto)
Hadi Tjahjanto. (Foto: Instagram @hadi.tjahjanto)

Penulis: Habieb Febriansyah

Nusantaratv.com - Presiden Jokowi rencananya akan melantik Hadi Tjahjanto sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan HAM, Rabu pagi di Istana Negara.

Nama Hadi muncul sebagai pengganti Mahfud MD yang mundur lantaran menjadi calon wakil presiden berpasangan dengan Ganjar Pranowo ini dari pernyataan Bendahara Umum Partai Nasdem, Ahmad Sahroni.

"Hadi ditunjuk sebagai Menkopolhukam untuk menggantikan posisi Mahfud Md yang mengundurkan diri pada Jumat, 2 Februari 2024. Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian kemudian dipercaya Jokowi menjadi Plt Menko Polhukam sampai ada menteri definitif," ujar sahroni.

Profil Hadi Tjajanto

Hadi Tjahjanto. (Foto: Instagram @hadi.tjahjanto)

Hadi Tjahjanto seorang Marsekal TNI (Purn) Purnawirawan TNI AU yang sebelumnya menjabat sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Badan Pertanahan Nasional (ATR/BPN).

Hadi lahir di Malang pada 8 November 1963, putra pertama dari lima bersaudara dari pasangan Bambang Sudarto dan Nur Sa'adah.

Dia telah menyelesaikan berbagai tingkat pendidikan, termasuk gelar S1 pada tahun 1997 dan S2 dengan konsentrasi Manajemen Sumber Daya Manusia pada tahun 2017. 

Karir militer Hadi dimulai setelah lulus dari Akademi Angkatan Udara pada tahun 1986, dan dia telah menduduki sejumlah jabatan penting sepanjang kariernya, termasuk Panglima TNI dari tahun 2017 hingga 2021.

Pengalaman dan dedikasinya di dunia militer telah diakui dengan berbagai penghargaan, termasuk Bintang Yudha Dharma Utama dan Bintang Dharma.

Pada Juni 2022, Jokowi  melantik Hadi sebagai Menteri ATR/BPN, menggantikan posisi Sofyan Djalill. Sebagai seorang mantan Panglima TNI, Hadi dianggap oleh Jokowi sebagai individu yang cermat dalam menyelesaikan tugas di lapangan, sehingga diharapkan dapat menangani masalah pertanahan dan tata ruang di Indonesia.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close