Prakiraan Cuaca 30 Juni: Jakarta Selatan dan Jakarta Timur Diprediksi Hujan pada Siang Hari

Nusantaratv.com - 30 Juni 2024

Ilustrasi. Jakarta Selatan dan Jakarta Timur bakal dilanda hujan dengan intensitas ringan. (Foto: Istimewa)
Ilustrasi. Jakarta Selatan dan Jakarta Timur bakal dilanda hujan dengan intensitas ringan. (Foto: Istimewa)

Penulis: Adiantoro

Nusantaratv.com - Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca di seluruh wilayah DKI Jakarta pada Minggu, 30 Juni 2024, sebagian besar cerah berawan.

Berdasarkan data prakiraan cuaca yang diunggah BMKG dalam laman resminya, cerah berawan bakal memayungi langit Ibu Kota Jakarta pada pagi hari.

Sementara pada siang hari, Jakarta Barat, Jakarta Pusat, Jakarta Utara, dan Kepulauan Seribu diprediksi berawan. Sedangkan Jakarta Selatan dan Jakarta Timur hujan ringan.

Kemudian pada malam hari, Jakarta Barat, Jakarta Selatan, dan Kepulauan Seribu diperkirakan cerah berawan. Sementara untuk Jakarta Pusat, Jakarta Timur dan Jakarta Utara berawan.

Suhu udara di wilayah DKI Jakarta pada Minggu (30/6/2024) berada pada kisaran minimum 23 derajat hingga 32 derajat Celsius dengan tingkat kelembapan udara berada pada kisaran 70 sampai 95 persen.

Sementara itu, pada Senin (1/7/2024) dini hari hampir seluruh wilayah Jakarta cerah berawan, kecuali Kepulauan Seribu berawan.

Berikut prakiraan cuaca di DKI Jakarta pada Minggu (30/6/2024):

Jakarta Barat

- Pagi: Cerah Berawan 
- Siang: Berawan
- Malam: Cerah Berawan
- Dini Hari: Cerah Berawan 
- Suhu: 23-32 derajat Celsius
- Kelembapan: 70-95 persen

Jakarta Pusat

- Pagi: Cerah Berawan 
- Siang: Berawan
- Malam: Berawan 
- Dini Hari: Cerah Berawan
- Suhu: 25-30 derajat Celsius
- Kelembapan: 75-90 persen

Jakarta Selatan

- Pagi: Cerah Berawan 
- Siang: Hujan Ringan
- Malam: Cerah Berawan
- Dini Hari: Cerah Berawan
- Suhu: 23-32 derajat Celsius
- Kelembapan: 65-90 persen

Jakarta Timur

- Pagi: Cerah Berawan 
- Siang: Hujan Ringan
- Malam: Berawan
- Dini Hari: Cerah Berawan
- Suhu: 23-32 derajat Celsius
- Kelembapan: 65-90 persen

Jakarta Utara

- Pagi: Cerah Berawan
- Siang: Berawan
- Malam: Berawan
- Dini Hari: Cerah Berawan 
- Suhu: 25-30 derajat Celsius
- Kelembapan: 75-90 persen

Kepulauan Seribu

- Pagi: Cerah Berawan
- Siang: Berawan
- Malam: Cerah Berawan
- Dini Hari: Berawan 
- Suhu: 27-29 derajat Celsius
- Kelembapan: 80-90 persen

 

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close