Polresta Palu Tingkatkan Patroli Gabungan

Nusantaratv.com - 08 Januari 2024

Personel kepolisian Polresta Palu melaksanakan apel sebelum melakukan patroli gabungan di Palu, Minggu malam (7/1/2024). (ANTARA/HO-Humas Polda Sulteng)
Personel kepolisian Polresta Palu melaksanakan apel sebelum melakukan patroli gabungan di Palu, Minggu malam (7/1/2024). (ANTARA/HO-Humas Polda Sulteng)

Penulis: Alber Laia

Nusantaratv.com - Kepolisian Resor Kota (Polresta) Palu, Polda Sulawesi Tengah meningkatkan patroli gabungan bersama TNI dalam rangka menciptakan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di daerah itu .
 
"Patroli gabungan ini merupakan kegiatan rutin yang ditingkatkan dalam rangka memelihara kamtibmas," kata Kepala Bagian Operasi (Kabagops) Polresta Palu Kompol Romy di Palu, Senin.
 
Ia mengatakan patroli gabungan ini dalam upaya meminimalkan terjadinya gangguan kamtibmas di wilayah Hukum Polresta Palu, pasca terjadinya kejadian yang meresahkan masyarakat akibat ulah geng motor di Kecamatan Palu Barat, Kota Palu.
 
Menurut Romy, patroli gabungan akan terus dilaksanakan secara berkesinambungan untuk menjaga situasi kamtibmas agar tetap aman dan kondusif di ibu kota Sulteng itu.
 
"Patroli juga dilakukan secara dialogis dengan menyampaikan pesan-pesan kamtibmas dan mengimbau masyarakat agar turut menjaga anak-anak serta mengawasi pergaulannya," ujarnya.
 
Untuk itu, dia meminta agar masyarakat setempat dapat bersinergi dengan pihak kepolisian dan TNI dalam mewujudkan situasi kamtibmas dan turut bersama-sama dalam menjaga daerah itu tetap aman dan kondusif.
 
Sebelumnya, sekelompok geng motor melakukan tindakan yang meresahkan masyarakat bahkan merusak dan melukai warga, pada Minggu (7/1) malam.
 
Polresta Palu berhasil mengamankan enam anggota geng motor, serta sejumlah barang bukti di antaranya lokasi buah busur dan anak panah serta empat unit sepeda motor.(Ant)

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close