Penipu Ratusan Tiket Coldplay yang Bikin Rugi Rp 1,3 M Diburu Polisi

Nusantaratv.com - 17 November 2023

Konser Coldplay. (Getty Images)
Konser Coldplay. (Getty Images)

Penulis: Mochammad Rizki

Nusantaratv.com - Kasus penipuan jual beli tiket konser Coldplay yang merugikan 400 orang dengan kerugian lebih dari Rp 1,3 miliar masih diselidiki polis. Polisi kini masih memburu pelaku penipuan.

"Betul (lagi diburu). Lagi dikembangkan," ujar Kasi Humas Polres Metro Jakarta Pusat AKP Dwi Hardono, Kamis (16/11/2023).

Polisi membeberkan 400 tiket tersebut dibeli lima reseller dari satu orang yang sama.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Pusat Kompol Chandra Mata Rohansyah menjelaskan para korban membeli tiket tersebut kepada para reseller. Namun, para reseller tersebut memesan tiket tersebut kepada pihak ketiga, dalam hal ini terlapor.

"Jadi ada lima reseller membeli ke satu orang. Lima orang membeli 400 tiket ini ke orang yang sama," kata Kompol Chandra saat dihubungi, Kamis (16/11/2023).

Belum diketahui iming-iming yang dilancarkan pelaku sehingga para korban terpedaya membeli ratusan tiket tersebut. Chandra mengatakan saat ini pihaknya masih mengidentifikasi sosok terlapor. Pihak kepolisian juga akan memeriksa korban dan para reseller untuk membuat terang perkara yang ada.

"Sekarang kita dalami dia itu beli dimana terus data datanya. Kita mendalami ini. Kalau panggilan itu yang terkait proses penyelidikan. Kalau terkait untuk penyelidikan ya kita panggil untuk membuat terang suatu kasus," jelasnya.

Sebelum, 400 orang melapor ke Polres Metro Jakarta Pusat terkait dugaan penipuan penjualan tiket konser Coldplay dengan kerugian lebih dari Rp 1,3 miliar. Polisi menjelaskan modus yang dilakukan terduga pelaku.

"Memang modusnya adalah masyarakat memesan kepada yang bersangkutan. Kemudian, dia (pelaku) berusaha mencarikan, namun sampai dengan hari-H belum ada tiket yang bisa diberikan kepada pemesan tersebut," kata Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro kepada wartawan, Kamis (16/11/2023).

Susatyo belum menjelaskan apakah 400 orang korban tersebut ditipu pelaku yang sama atau tidak. Dia mengatakan saat ini pihak kepolisian masih mendalami terkait laporan yang ada.

"Korban ada dalam kota dan luar kota (Jakarta). Pasti kami akan memeriksa dan klarifikasi kepada masing-masing korban tersebut," kata dia.

Polisi menyelidiki ratusan laporan dugaan penipuan penjualan tiket konser Coldplay. Diduga ada ratusan korban dengan kerugian lebih dari Rp 1,3 miliar.

"Saat ini masih dilakukan penyelidikan dan penyidikan maupun upaya lainnya agar yang bersangkutan bisa mengembalikan uang tiket apabila memang tidak dapat," ujar Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Polisi Susatyo Purnomo Condro, Rabu (15/11/2023).

Di samping itu, Polres Metro Jakarta Pusat mencatat sebanyak 400 orang menjadi korban penipuan pembelian tiket konser Coldplay dengan kerugian mencapai Rp 1,3 miliar.

"Kalau dilaporkan di Polres Jakarta Pusat penipuan atas 400 tiket. Kerugian kurang lebih total Rp 1,3 miliar dan beberapa juga masih ada di Polres Jakarta Pusat, itu pasti kami akan memeriksa dan klarifikasi kepada masing-masing korban tersebut," kata Susatyo.

Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Metro Jakarta Pusat bersama panitia konser Coldplay juga menyiapkan posko bagi masyarakat yang ingin melaporkan terkait pemalsuan tiket konser Coldplay atau bentuk penipuan lainnya.

Kepolisian serta panitia menegaskan pihaknya akan menyelesaikan jika ada kasus penipuan tiket konser ataupun pindai kode batang (scan barcode) yang tidak berfungsi.

Sebelumnya, sebuah unggahan sedang tren di media sosial X terkait aksi penipuan tiket konser Coldplay.

Unggahan itu berisi tentang seorang wanita berinisial GDA melakukan penipuan terhadap calon penonton dengan modus menjual tiket konser.

"Dear All costumer, dan customer saya pribadi, mohon maaf sebesar-besarnya atas kejadian yang menimpa kita semua hari ini. Saya menginfokan teman-teman semua bahwa 'supplier' kami Ghisca Debora Aritonang telah melakukan 'scam'/penipuan terhadap kita dengan modus penjualan tiket konser 'compliment'," tulis tayangan yang diunggah dalam akun X tersebut.

Dapatkan update berita pilihan terkini di nusantaratv.com. Download aplikasi nusantaratv.com untuk akses berita lebih mudah dan cepat melalui:



0

x|close